CATATAN TRACE I: Trace & Trash + PROMOSI NASKAH

123 8 15
                                    

APA SIH TRACE?

Trace, atau yang panjangnya disebut "Trace of A Shadow", adalah cerita fantasi pertama yang cukup berhasil kubuat, terlepas dari percobaanku menulis 1 fantasi lain sebelumnya yang kurang berhasil. Apa sih, yang bikin Trace itu begitu berharga buatku dan sampai sekarang masih kubela-belain terlepas dari kritikan yang menghancurkan?

1. Trace adalah karya fantasi pertama yang lahir setelah aku bener-bener suka fantasi.

Jujur. Dulu aku meremehkan fantasi. Aku gak tahu kenapa orang suka fantasi. Aku gak benci, tapi aku juga gak suka-suka amat. Di saat seperti itu, aku mencoba bikin fantasi yang konsepnya gila, karena menurutku, fantasi bikinan orang Indo dan bahkan Jepang, itu gitu-gitu aja. Klise. Semua terasa sama.

Tapi, ada yang kurang. Gak berhasil. Terlepas dari konsep dunianya yang menurutku waktu itu, unik.

Lalu, kucoba baca Elantris, Emperor's Soul, dan Warbreaker karya Brandon Sanderson. Di sinilah, aku menemukan alasan kenapa fantasi itu begitu digandrungi dan apa yang begitu memikat dari fantasi. Dari sini, lahirlah keinginanku untuk membuat karya yang seperti itu, yang membuatku jatuh cinta pada sebuah karya fantasi.

Trace, adalah karya yang lahir dari kecintaanku pada fantasi dan niatku untuk mengubah dunia fantasi Jepang yang belakangan terkesan monoton.

2. Trace adalah karya yang lahir dari seorang sampah.

Setelah kegagalan bertubi-tubi, aku sempat masuk masa depresi di mana semua karya yang kubuat kumasukin folder sampah dan aku sendiri merasa sampah, terlepas dari ortu maupun adikku bilang karyaku bagus. Pujian apa pun terasa seperti sebuah kebohongan. Dan Trace, adalah karya yang lahir dari orang seperti itu, untuk orang seperti itu.

Sampah bagi sebagian orang, mungkin berlian bagi orang lain.

Buatku saat ini, Trace adalah berlian kasar yang masih harus dipoles. Beberapa orang mungkin menganggapnya serupa atau lebih dari itu. Sebagian orang lagi mungkin akan terus menganggapnya sampah.

Tapi aku gak peduli.

"Di dunia ini, banyak yang akan benci kamu, dan banyak yang akan butuh kamu, termasuk orang yang membencimu."

BUAT YANG MAU PROMOSI NASKAH, SIMAK DI BAWAH INI:

Author akan baca dan review 5 bab pertama naskah Wattpad-mu. Review tersebut akan author cantumkan di bab-bab tulisan ini selanjutnya, yang akan di-update minimal seminggu sekali. Selain itu, author juga akan membagikan review ini ke beberapa grup FB dan Fanpage Animon, tapi dengan jadwal yang sesuai ya. Intinya sih, dukungan akan author berikan sebisanya.

NAH, GIMANA CARANYA UNTUK IKUTAN?

1. Follow author.

2. Boom vote di karya author yang judulnya Exolia (Trace of A Shadow #1). Tulis komen di minimal 1 chapter-nya. Kalau dibatalin lagi vote-nya setelah event, author gak bakal ngapa-ngapain. Itu urusan sama Tuhan aja. Author hanya minta kerja sama dan dukungan yang tulus.

3. Masukin cerita ini (Catatan Animon) ke Library-mu untuk tahu event-event yang akan berlangsung. Siapa tahu kamu bisa ikutan lagi di lain waktu.

4. Bagikan link ceritamu yang ingin di-review, dalam komen di bab ini. Sertakan alasan betapa berharganya cerita itu untukmu, karena ini adalah event DIAMOND IN A TRASH!!

HANYA TERIMA 10 NASKAH PERTAMA.

Setelah penuh dan review kelar, event berikutnya akan menyusul ^^ Disimak terus ya :D

You've reached the end of published parts.

⏰ Last updated: Jan 26, 2018 ⏰

Add this story to your Library to get notified about new parts!

CATATAN ANIMON - Wattpad, Storial, Novel, dan Seputar TulisanWhere stories live. Discover now