Untukmu yang Sedang Dirundung Kesedihan Sebab Tak Mampu Melepaskan.

7 1 0
                                    

Menerima kadang adalah tentang melepaskan.

Ia adalah pelajaran sulit yang harus kau lalui ketika menghadapi masalah rumit. Ia juga hadir di tiap kekecewaan, perpisahan, kehilangan, dan rasa percaya yang runtuh karena tak sesuai harapan. Meskipun sudah beribu cara kau lakukan, untuk apa masih digenggam jika ternyata menyakitkan. Bisa jadi banyak kesempatan baik yang datang tapi kau lewatkan karena masih betah berkubang dalam kesedihan.

Aku tahu, pedih memang. Tapi hidup kadang tak adil, bukan? Anggap saja ini pelajaran, agar kau lebih kuat bertahan. Dunia tak melulu tentang hal yang menyenangkan. Ada kalanya cobaan datang, agar kau lebih tegar. Percayalah, selalu ada jalan bagi yang mau mengikhlaskan.

Aku tak melarangmu untuk menangis. Lakukanlah jika itu bisa mengusir rasa pedih. Manusia bukan robot, ia ciptaan Tuhan yang dianugerahi perasaan, baik senang ataupun sedih. Tapi tolong, jangan berlebihan. Karena sesuatu yang berlebihan datangnya dari setan.

Mungkin kau berpikir, siapalah aku ini. Mana tahu kesedihanmu sedalam apa sementara aku hanya orang asing yang tak tahu apa-apa. Tapi, bukankah kita sesama manusia? Jadi, ijinkanlah aku menganggapmu seperti saudara. Bukan karena seiman dalam agama, melainkan karena aku percaya istilah saudara tak sesempit yang orang-orang kira.

Maka sebagai penutup tulisan ini, aku ingin kau mengerti. Walau tak mudah, lepaskanlah sakit yang kau rasa. Kekecewaan bukan berarti tak ada harapan, perpisahan bukan berarti bisa mendendam, kehilangan bukan berarti tak bisa mendoakan.

Semoga dengan melepaskan, kau bisa menerima. Kudoakan untuk selanjutnya kau bisa berbahagia.

------------------------------------------------------------------------------------------------------



PS.

Tulisan ini telah di-posting di app LINE tanggal 18 Januari 2018 dengan hashtag #bagikata untuk mengikuti event #JanuaryProsody.

You've reached the end of published parts.

⏰ Last updated: Feb 15, 2018 ⏰

Add this story to your Library to get notified about new parts!

The Unsent LetterWhere stories live. Discover now