MERDEKA
Husnul Mar'iyah
17 Agustus 1945
Bangsaku menarik napas lega
Tersungging senyuman indah
Setelah kerasnya berjuangDalam hening ku menunduk
Tentunya, bukan mengheningkan cipta!
Namun ......
Merajut impian baru!Merdeka!
Tertancap dibenakku...
Berharap bukan sekedar nama
Bukan sekedar perayaanMerdeka!
Tergores indah di negeriku
Perlawanan dengan bambu runcing...
Kini dengan pengetahuan!Basmi paham komunis!
Berantas gaya hedonis!
Buang sikap individualis!
Bangkitkan sikap optimis!PELUH SEORANG PEJUANG
Husnul Mar'iyah
Begitu keras negeriku dulu
Berselimut kabut dan debu
Gencatan senjata melepas peluru
Dengan suara bergemuruh!Jeritan dimana-mana...
Rintihan menyelimuti anak bangsa
Isak tangis yang membelenggu
Meratapi hidup yang penuh perjuangan!Tekad demi tekad...
Tuk secercah kemerdekaan!
Menggenggam sebuah harapan...
Melahirkan sejuta impianDengan gagah dan berani!
Dengan niat yang suci
Untuk secercah kemerdekaan!
Mengusir para penjilat hartaKeringat mengucur deras
Raga bersimbah darah
Nyawa taruhannya!
Untuk secercah kemerdekaan
KAMU SEDANG MEMBACA
SEUNTAI KATA
PoetrySaat bibir tak lagi mampu mengatakan.... Kutumpahkan segala rasa dengan seuntai kata yang mampir diwaktu luang!