Perempuan berambut panjang bewarna coklat itu menghela nafas berat sambil memandangi buku-buku yang tebalnya bukan main. Ia melirik layar laptopnya, materi quiz mata kuliah Bahasa Hukum Indonesia sudah membuatnya cukup muak.
Namanya Katherine Doyeona, mahasiswi jurusan hukum di Universitas Indonesia semester satu. Her current mood is, udah gak ada niat dan minat belajar buat quiz jam 10 pagi besok. Persetan quiz, yang penting gak pernah titip absen.
Doyeona mengusap matanya yang mulai sayu sehabis bertempur dengan materi quiz. Ia membuka aplikasi Spotify untuk mencairkan suasana hatinya. Tanpa pikir panjang, ia langsung menggunakan fitur shuffle play.
"You don't know babe
When you hold me
And kiss me slowly
It's the sweetest thing,"Doyeona yang tadinya sedang membereskan catatan-catatannya, spontan melirik layar laptop. "Best part, lagi hits banget ya ini lagu? Gak di radio, gak di cafe, shuffle play-nya Spotify bahkan ngeputer ini lagu." Doyeona menumpuk semua buku nya di pojok meja, lalu membawa laptopnya ke kasur.
"Where you go I follow
No matter how far
If life is a movie
Oh you're the best part,
You're the best part,"Doyeona terdiam, ia memandangi figura diatas meja belajarnya. Aneh rasanya. Ia mencerna sepotong liriknya, lalu nalurinya secara spontan menggerakan Doyeona untuk melihat figura itu.
Doyeona mendengus, lalu dengan cekatan ia mengganti lagunya. "Udah punya orang, gak boleh nyesel, Yeon." Gumamnya memarahi diri sendiri.
—
2 tahun yang lalu, Jakarta.
"Lucas, laper g– ANJING LIPSTICK GUE!" Doyeona dengan kasar merebut lipstick Purbasari nya dari tangan Lucas.
Tangan Lucas tuh, tangan-tangan perusak.
"Ih santai kali, orang gue cuman liat doang. Hebring bener lo," jawab Lucas santai.
"Lo gak inget apa seminggu yang lalu baru matahin lipstick gue, hah?!" Omel Doyeona.
Doyeona, siswi SMA Harapan Bangsa yang dijuluki 'si lipstick merah'. SMA Harapan Bangsa bisa dibilang salah satu SMA yang peraturannya tidak ketat. Jadi kalau mau make up-an kesekolah, sok aja. Gaada guru yang negur, gaada siswa-siswi lain yang nyinyirin.
Ya soalnya semua siswi kayanya dandan, deh.
Cuman, primadona sekolah yang lipstick nya merah banget kaya mau kondangan ya Doyeona. Jadi dulu pas kelas 10 tuh Lucas pernah ngecengin Doyeona di kantin. Lucas teriak, "eDAAAN LIPSTICK NYA MERAH BANGET SIAH, MAU NGELENONG YA?"
Dan sejak itu, semua orang memberikan title 'si lipstick merah' kepada Doyeona.
Udah, cukup bahas Doyeona dan lipstick nya.
"Kenapa ya, cewek kalo make lipstick merah tuh kaya punya aura yang bikin penasaran? Auranya tuh kaya seksi. Kaya Kak Kiandra contohnya." Gumam Lucas.
"Gue dong? Gue seksi berarti kan?" Tanya Doyeona.
Lucas bergidik, "lo pengecualian. Kak Kiandra tuh ya, cakep paripurna. Ya Allah, gue aja sampe sekarang masih gak percaya bisa dapetin dia. Sumpah, gabakal gue menel sana sini. Orang udah dapet yang paket komplit gitu. Cinta banget gua sama dia."
KAMU SEDANG MEMBACA
Best Part | Lucas & Doyeon
Historia Corta"If life is a movie, you're the best part."