Apel

399 55 14
                                    

"Kak, Linlin mau apel."

Aku menolehkan kepalaku dari handphone ke arah adik sepupuku ketika ia mengungkapkan keinginannya. Ini sudah pukul 10 malam dan ia mengutarakan keinginannya sembari mengusap matanya.

Iya, Linlin tadi sore lagi main di rumah. Pas ditanya apa dia mau ikut Woojin les taekwondo, Linlinnya nolak, takut katanya. Denger suara Woojin aja masih suka kaget.

Jadilah dia main bareng Jihoon di rumah Jinyoung. Eh keterusan sampe malem. Jadilah dia nginep.

"Apel?" tanyaku memastikan bahwa ia sepenuhnya sadar, sedangkan Linlin hanya mengangguk pelan sembari mendekat.

"Jam segini kok mau apel?"

"Linlin laper kak," rengeknya.

"Ya kenapa kudu apel?" tanyaku lagi.

"Ya Linlin maunya apel kak!" Linlin mulai memajukan bibirnya dan meletakkan kedua tangannya di pinggang.

Yha ngambek.

Tidak lama kemudian, Jihoon keluar dari kamar. Sudah bisa ku pastikan apa penyebabnya ia keluar kamar. Pasti la-

"Kak, laper."

-par. Yakan:)

Melihat muka adik sulungku, aku jadi terinspirasi.

"Hoon, sini!"

Aku membuka ikat rambutku dan mengambil asal sedikit rambut Jihoon lalu mengikatnya.

"Kakak, aku laper hue kenapa malah dikuncir?!"

"Nah udah selesai!" seruku.

"Lin, nih apel nih," ucapku sembari menggandeng tangan Jihoon.

"Kakak Jihoon mana bisa dimakan?"

Aku mencubit pipi Jihoon, "Ini nih, gigit aja nih."

Aku lalu bergegas meninggalkan Linlin yang sedang mengacak-acak pipi Jihoon.

Tanganku membuka lemari penyimpan makanan dan menemukan beberapa ayam goreng untuk makan malam tadi,yang mereka berdua lewatkan karena kelamaan main di rumah Jinyoung.

"Linlin, Jihoon! Nih ada ayam goreng!"

1, 2, 3 Linlin udah duduk anteng makan ayam goreng barengan Jihoon dan rambut apelnya.

1, 2, 3 Linlin udah duduk anteng makan ayam goreng barengan Jihoon dan rambut apelnya

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

I LOVE CHICKIN, EVERYBODY LOVE CHICKIN 🎶🎶

Ini aku lagi semi-hiatus yeorobun mon maap kalo jarang updateㅋㅋㅋ

Btw berhubung aku suka banget bacain komenan kalian, aku nanya dong~

1. Kalian tau cerita ini darimana?
2. Pendapat tentang cerita ini gimana? Ayo kasih masukan juga ><
3. Makasih banyak yang udah baca sama meninggalkan jejak voments, luv♡

Kelakuan // 2ParkTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang