"Dunia itu sudah bagaikan di telapak tangan kita." Henki Dermawan (Presiden Indonesia tahun 2037 - sekarang)
**********Di tahun 2037 telah ditemukan sebuah alat canggih, yaitu Full-Dive Virtual Reality Machine (FDVRM) yang mengubah dunia. Sebuah alat yang mengirimkan kesadaran manusia ke dalam sebuah dunia maya.
Dunia nyata terhubung kuat dengan dunia maya. Kehidupan masyarakat sudah sangat terikat dengan dunia maya. Pekerjaan, hiburan, perdagangan dan lain-lain sudah sering dilakukan di dunia maya. Batasan antara dunia nyata dengan dunia maya pun mulai transparan.
Tahun 2045 peluncuran pertama game survival. Sebuah game virtual reality pertama yang berhasil mengeksploitasi seluruh indera manusia. Game ini menyuguhkan para playernya untuk bertahan hidup di dunia yang bernama 'Red'. Sejak peluncuran Beta-Test-nya (penguji cobaan sesuatu yang bertujuan untuk melihat kelebihan dan kekurangan) selesai, game ini berhasil menyita perhatian seluruh dunia. Grafik terbaik, game play terbaik, game control terbaik, semua serba terbaik.
Rizwan Anores adalah seorang ABG yang berumur 17 tahun. Seorang pro gamer yang lebih dikenal nama penggunanya sebagai 'Point'. Tahun ini dia baru lulus dari SMA Seputih Hati dengan nilai terbaik se-Indonesia. Tetapi, lagi-lagi dia menolak untuk tampil di depan umum dan hanya menggunakan nama penggunanya, tanpa nama asli. Untuk keamanan katanya
Sebulan setelah kelulusan, Rizwan mengikuti Beta-Test game Survival yang berjalan selama 3 bulan, meninggalkan berbagai tawaran masuk perkuliahan terkemuka. Dengan kemampuan Adaptasi Virtual Reality (AVR - kemampuan seseorang untuk mengendalikan tubuhnya di dunia maya) yang tinggi, Rizwan berhasil menduduki urutan teratas dari para Bet-Ter (Beta-Tester - orang yang melakukan penguji cobaan) dan dijuluki sebagai pemimpin Bet-Ter.
Hadiah dari pencapaiannya itu adalah uang 300 juta yang segera ia berikan 66%-nya untuk keluarganya, dan edisi Platinum FDVRM terbaru serta Game Disk-nya (Perangkat keras berisi data game) Survival.
Sebulan setelah selesainya Beta-Test, hal yang ditunggu seluruh dunia pun datang. Peluncuran formal game Survival. Lebih dari 1 miliar orang mulai memasuki Red. Orang-orang tersebut berasal dari seluruh dunia, berbagai kalangan, dan berbagai umur.
Survival adalah sebuah game 'Open World' (Permainan yang dapat mengelilingi seluruh wilayah dalam game tanpa batasan) yang bertemakan bertahan hidup. Tujuan utama dari game ini adalah bertahan hidup dan mengungkap segala rahasia dan tempat yang ada di Red. Tidak ada yang tau kecuali sang pencipta game ini mengenai seberapa luasnya Red. Bahkan para Bet-Ter pun belum berhasil keluar dari daratan pertama. Daratan pertama ini memiliki luas yang sama dengan benua Australia. Tetapi para Bet-Ter yakin, bahwa mereka belum bisa menggambarkan luas Red yang dikelilingi air. Karena daratan pertama ini merupakan sebuah pulau kecil diantara pulau-pulau yang ada di Red.
Dengan segala pengalamannya di Beta-Test, petualangan Rizwan di Red pun dimulai.
*next chapter = The Forgoten World
KAMU SEDANG MEMBACA
Blank - I am Nothingess
Боевик2037. Dunia sudah berubah drastis. Dunia maya dan dunia nyata sudah tidak ada batasan. Di dalam itu juga, muncullah sebuah game yang membawa revolusi dalam dunia pergamean. Survival, Sebuah game open world virtual reality yang merajai pasaran terbuk...