BTS Kembali Curi Perhatian Lewat 'Come Back Home'

181 2 0
                                    

BTS kembali mencuri perhatian lewat remix yang baru dirilis dari single klasik Seo Taiji and Boys edisi tahun 1995 berjudul ‘Come Back Home’. Video musik (MV) yang dirilis lewat YouTube per tanggal 5 Juli 2017 tersebut merupakan salah satu wujud dari kolaborasi antara BTS dan Seo Taiji terkait peringatan 25 tahun karirnya di industri musik.

BTS mengerjakan versi update dari lagu legendaris ‘Come Back Home’ dengan menambahkan beberapa lirik baru dan memperluas melodi asli namun tetap mempertahankan esensi asli dari lagu tersebut.

“BTS mengerjakan ulang pesan lagu tersebut untuk meniru pesan inspirasional yang sama seperti yang telah mereka nyatakan di lagu lain, menekankan keduanya antara kesulitan hidup dan kebutuhan untuk mengatasi saat-saat buruk tersebut,” demikian ulasan yang tertulis di situs Billboard (5/7/2017) mengenai versi update lagu tersebut.

“Saya merasa tercekik dalam hidup saya / Apa yang menghalangi hidup saya adalah ketakutan akan hari esok,” sebaris lirik dari J-Hope dalam lagu tersebut yang kemudian direspons oleh Rap Monster, “Karena kita masih muda ada masa depan yang layak / kini hapus air mata yang dingin dan kembalilah ke rumah.”

Dalam MV tersebut, BTS pun menampilkan beberapa anak muda yang bergumul dalam hidupnya dengan berbagai ekspresi melalui beragam aktivitas. Kehadiran versi baru ‘Come Back Home’ tersebut menjadi lagu pertama BTS sejak mereka memenangkan penghargaan Billboard Music Awards dua bulan yang lalu.

Lagu tersebut juga menjadi aksi pertama BTS untuk ‘menciptakan kembali’ lagu Seo Taiji sebagai bagian dari proyek ‘Time: Traveler’ untuk perayaan 25 tahun Seo Taiji berkarir di industri musik. Grup KPop yang baru saja merilis logo baru serta singkatan nama ‘Beyond The Scene’ tersebut pun dijadwalkan akan tampil bersama Seo Taiji dalam konser di bulan September 2017.

Menurut laporan dari All KPop (6/7/2017), remix lagu Seo Taiji ‘Come Back Home’ a la BTS secara instan masuk dalam daftar iTunes Top Song Chart (posisi ke-22), Worldwide iTunes Top Song Chart (ke-51), dan meraih posisi pertama pada tangga lagu di Lithuania, Nikaragua, Vietnam, dan El Salvador.

Bangtan SeonyondanTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang