Jangan berharap akan hadirku
Karena langkahku diiringi awan kelabu
Jangan menanti munculnya aku
Karena kamu akan terlalu lelah untuk menungguAku ini adalah hujan
Saat aku datang terkadang petir ikut menyambar
Tetesan air hujanku akan menggenang di jalanan
Dan itu semua akan membuatmu tak nyamanTapi cukup ingatlah aku adalah hujan
Mematikan kobaran api di tengah hutan
Menyatu dengan air di lautan
Menumbuhkan bunga saat kekeringan
Menjadikan tetesanku merdu dan menyejukkan
Juga memutarkan sebuah kenanganDan ingatlah aku ini adalah hujan
Yang membuatmu merindukan seseorangKarya : Ayu Aditya Agustin
~Ritmis Hujan
KAMU SEDANG MEMBACA
KUPUKOPI
RandomKarya Cipta bertabur suka duka. Segala macam suara hati yang tergores perlahan. Dari berbagai macam Rasa dan Irama. Dengan sebuah pena dan setetes tinta. Diselimuti Putus asa juga Cinta. Nikmatilah mungkin kau akan menyukainya #PejuangSH