Part 1

26 20 4
                                    

Selamat datang di ceritaku yang pertama di wattpad semoga kalian suka😍
Jangan lupa vote and comment ya😍...karena itu sangat berharga bagi author😂...tinggal klik aja kok
-----------------

Seorang laki-laki tengah asyik makan bersama teman-temannya di kantin sekolah. Sejak tadi puluhan pasang mata tak luput menatap kearah mejanya.

Keynand Arthur, seorang siswa yang cukup famous di lingkungan SMA Nusa Aksara. Wajahnya yang begitu tampan membuat siswi tak luput dari memujanya. Postur tubuhnya menjulang tinggi dan ototnya yang lumayan menandakan bahwa ia seorang laki-laki yang hobby berolahraga.

Manik matanya berwarna coklat membuat parasnya semakin tak tertandingi. Ia menjabat sebagai kapten basket Nusa Aksara. Banyak sekali penggemarnya, bahkan mereka rela harus menyatakan perasaan terhadap Key terlebih dahulu. Meski hubungan tersebut hanya bertahan selama satu minggu malahan ada yang hanya dua hari. Ya, Key seorang playboy. Ia sering bergonta-ganti pacar. Namun tak pernah sekalipun Key menembak mereka duluan.

Key terlahir dari keluarga kaya raya. Semenjak kecil ia dimanja. Bahkan sampai sekarang Key masih dimanja. Semua keinginan Key dikabulkan. Jika ia ingin sesuatu ia tinggal mengatakannya pada Daren, yang menjabat sebagai orang kepercayaan di Mansion keluarga Arthur.

Didalam kamar Key terdapat ruangan yang berisi berbagai alat musik. Dia sangat ahli dalam memainkan musik seperti gitar, drumb, dan piano. Ketika weekend Galang dan Rendi sering berkunjung ke mansion keluarga Arthur untuk bermain musik bersama.

"Sabtu kerumah gue ya" pinta Keynand.

"Ada acara makan-makan ya?" tukas gilang yang memiliki selera humor tinggi.

"Gampang itu, ntar kita nge-band dulu. Baru makan-makan."

"Siap"

"Lo gimana Rend?"

"Gue berangkat kok. Mau ngapain juga gue dirumah. Ujung-ujungnya ngegame sendiri."

"Nah...gitu dong. Jangan cuma diem aja."

Rendy hanya diam tak menyahuti.

Diantara mereka bertiga rendy memang yang paling hemat kata. Ia hanya akan mengeluarkan suara seperlunya saja.

Berbeda dengan Galang yang bertipe humoris. Galang lebih banyak bercuap. Ia yang paling cerewet dalam urusan kata.

Mereka bertiga adalah sahabat. Semua bermula ketika mereka menginjakkan kaki di Nusa Aksara dan telat dalam MOS. Yang menyebabkan mereka harus dihukum. Semenjak itu mereka selalu bersama. Beruntungnya mereka ketika pengumuman pembagian kelas mereka mendapat kelas yang sama.

Selain dikarunia tampang yang lumayan. Mereka juga memiliki prestasi akademik yang patut diacungi jempol. Key menduduki rangking satu paralel disekolah. Sampai kelas XI ini belum ada yang mampu menggeser kedudukannya. Sedang Galang dan Rendi masuk peringkat 10 paralel. Bagaimana seorang cewek tak bisa memuja, kalau semuanya terlihat sempurna. Mulai dari paras yang tak bisa dipungkiri keindahan ciptaan Allah. Talenta yang begitu hebat dalam basket dan musik. Serta otak yang tak bisa dikatakan pas-pasan karena memiliki tingkat kecerdasan yang patut diacungi jempol.

-------
Terimakasih sudah membaca
Kalau ada typo, kritik, maupun saran langsung comment ya🙆

Selamat menikmati part selanjutnya
Jangan lupa tinggalkan jejak😀

Najma Fikriyya

Ujung SenjaTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang