its all about me:Rifa Musical Wijayanto

18 5 0
                                    


Halo gais!

Ada yang selama ini nanya ke author tentang identitas aku?

Ada gak? Ngaku hayooo.

Nih kan,skrg authornya nyuruh aku buat nulis identitasku dengan detail.

Oke,mulai ya!

Aku adalah anak tunggal. Namaku adalah Rifa Musical Wijayanto. Aku lahir di Bandung pada tanggal 17 juli 2001. Mamaku adalah sosok terhebat yang berjasa dikehidupanku. Mulai dari mengandung,melahirkan,menimang,menemani,dan membesarkanku dari mulai kecil. Papa juga sebenarnya,tapi papa gak setia. Iya,papa selalu duluan. Dan sekarang pun,dia sudah disurga duluan hehehe. Papa meninggal disaat aku umur 14 tahun,karena terkena serangan jantung.

Mama adalah seorang keyboardist di band terkenal saat tahun 90an. Dan papa adalah seorang drummer terbaik yang pernah mama dan aku kenal. Mulai umur 3 tahun aku mulai jatuh cinta kepada cinta pertamaku,namanya musik.

Saat itu papa dan mama membebaskan aku untuk mempelajari alat musik. Dan pilihanku jatuh pada benda yang mempunyai 6 senar itu. Iya,gitar. Menurutku,ada hal unik yang bisa membuat kita jatuh cinta pada gitar. Dia bisa membuat stress ku hilang disetiap nada fingerstylenya. Dia bisa membuatku candu melebihi narkoba ketika mendengar melodi yang diciptakan olehnya. Suaranya khas,tidak bisa ditiru tapi dia bisa meniru. Itulah menurutku hal terspesial dari benda ber senar 6 itu.

Selanjutnya,aku adalah gadis yang mungkin orang menilaiku cerewet. Mungkin beberapanya mengira aku centil,tapi sifat orang untuk beradaptasi dengan lingkungan itu berbedaa beda kan?

Aku berada pada absen 28 dikelas 11 IPA 1,duduk bersama Nina,main bersama Rasti,berantem bersama Dido,dan berteman dengan 26 orang lainnya dikelas. Guru favoritku adalah Pak Fandi,ia adalah orang yang mendukung sepenuhnya bakatku.

Dirumah,aku mempunyai kucing yang bernama gajah,aku mempunyai gitar bernama steven,mempunyai motor merah bernama jagoan dan mempunyai sendal yang kuberi nama uang. Oh iya,aku juga mempunyai gawai yang kuberi nama husband dan punya laptop yang bernama tikus.

Disekolah,aku hanya memberi nama tasku saja. Namanya adalah si biru,tas kesayanganku yang selalu kubawa kemanapun dibelahan bumi manapun hehe.

Cita citaku menjadi musisi. Cita citanya satu sih,tapi yang hujat banyak banget.

"yakin mau jadi musisi? Duitnya sedikit loh"

"harus terkenal dulu biar dapet duit"

"gak ngamen aja sekalian?"

"iya aja kalo ada yang manggil,nah kalo gaada? Mau ngemis?"

Kata mamah,pernyataan kaya gitu harus dijawa gini

"aku main band bukan buat kaya,tapi karena aku suka prosesnya. Dan aku percaya kalo kita ngelakuin hal yang kita suka,hidup kita pasti lebih bahagia"

Sedikit cerita tentang Mamah ya?

Mamah adalah wanita terhebat,dia bisa menjadi beberapa peran. Apalagi gantiin papa,jadi sahabat curhat aku,guru musik aku dan yaa sesekali mama menjadi teman belanjaku. Mama selalu sibuk bekerja di kantor,untuk membiayai anak semata wayangnya ini. Kata mama,mama tidak pernah mencintai orang selain papa. Maka dari itu,jika berbicara tentang papa mama selalu sedikit sensitif. Tapi apa kalian tau,mama juga bisa menyebalkan.

Dan satu pertanyaan termenyebalkan didunia yang sering mama gunakan adalah

"Ri,kapan punya pacar? Hahaha"

Itulah mama:)

Oh iya,sebelum mengakhiri ini.

Aku hanya ingin memberitahu kalian,tentang 1 kalimat yang diucapkan papa waktu itu. Karena papa tau,aku adalah tipikal orang yang tidak terlalu 'PRO' otaknya dengan pelajaran apapun itu dan aku adalah orang yang sangat moodyan dalam melakukan apapun. Tapi papa mengajariku untuk selalu cerdas dalam berpikir apapun selain pelajaran. Contohnya saat itu,disaat anak tk lainnya membeli sebuah bandana untuk aksesoris dirambut dan aku menginginkan benda itu. Tapi papa larang. Dia bahkan membeli semua alat dan bahan untuk membuat sebuah bandana,padahal kan biayanya jauh lebih mahal. Entahlah,papa. Disela sela mengajariku untuk membuat bandana,papa selalu mengajariku untuk kreatif. Saat itu juga,papa menyediakan 7 warna pita dan aku bebas untuk memilihnya yang mana saja. Asalkan aku mau membuatnya,katanya.

Dek,adek tau?

Orang yang nantinya akan menjadi paling sukses

Bukanlah orang yang kaya atau yang pintar,

Tapi orang yang cerdas,kreatif dan mau berusaha.

-Papa,saat itu.

Itulah dua heroku,

Yang mungkin tidak seperti orang tua lainnya,

Mereka tidak pernah menghukumku jika aku menjadi peringkat tengah atau akhir dikelas,

Pernah saat itu,aku mendapatkan peringkat terakhir dikelas.

Lalu mereka hanya tersenyum,

Senyuman tulus,

Tapi,mengingat senyumannya saja aku seolah berbicara kepada diriku sendiri.

"ada dua orang yang harus dibanggakan,ada dua orang yang harus dibahagiakan,dan ada orang yang selalu mendoakan disetiap langkahmu. Bayarlah lelah mereka dengan kesuksesan"

Untuk pejuang sepertiku,

Kamu tidak bodoh.

Tapi,kamu tidak tau jati dirimu ada dimana.

Carilah,jika kau ingin mencarinya,

Berkelanalah kebagian bumi manapun,

Asal kau dapat,

Dan kau percaya,

"iya. Itu aku. Seharusnya seperti itu"

Jangan buang buang waktu,

Merusak dan Menikmati masa muda adalah dua hal yang ditepikan oleh dinding tipis.

Dan untuk papa,aku selalu merindukanmu pa.

Jaga aku dan mama dari surga sana ya!

Aku dan mama sayang papa pake banget.



--------------------------------------------------------------------------------------------------------

baca sampe akhir!

semoga bisa memotivasi!

FarWhere stories live. Discover now