Perih yang Diam

269 6 0
                                    

Hingga waktu pun seakan membungkammu

memaksamu untuk membisu

terdiam tanpa kata

harusnya kau tahu

perih itu tak akan lama menggoda batinmu

tak pula ia akan mampu merasuki jiwamu

jika tak kau ijinkan ia masuk

Biarkanlah duka lara yang dulu

sirna perlahan

dan jangan kau usik lagi

cerita yang lalu

semua tentang luka

dan darah yang memerah

hingga seakan menyala - nyala

Endapkanlah segenap hatimu

rasamu

egomu

agar perihnya luka itu akan pudar

menghilang perlahan

hingga kau pun mampu

untuk sedikit berdamai

berdamai dengan dunia tempat kau hidup

tempat kau berpijak

tempat kau terus berjuang tuk berdiri tegak.......

Masih Ada PerihTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang