Pola pikir pelajar yg salah

35 1 1
                                    

Setiap orang punya banyak pola pikir, dan setiap orang punya pola pikir yang berbeda.

Menurut saya pribadi, pola pikir mempengaruhi kehidupan sehari hari.

Sebenarnya tidak ada pola pikir yang salah, itu semua tergantung dari sudut pandang seseorang dalam menanggapinya.

Pola pikir mempengaruhi kebiasaan, banyak pelajar ketika berhadapan dengan ulangan punya reaksi yang beragam, salah satunya tetap santai tampa memikirkan nilai ulangan mereka nanti, dan terlalu menyepelekan.

Benar ulangan tidak perlu di pikirkan terus menerus sebab dapat membuat stres, seharusnya di bawa santai tetapi tidak menyepelekan.

Banyak pelajar yang bersantai seolah tidak ada beban dan tidak melakukan persiapan sama sekali. Mereka yang seperti itu biasanya lebih memilih cara curang saat mengerjakannya. Hal ini yang membuat banyak pelajar berpikir nilai lebih dihargai di bandingkan kejujuran.

Terkadang para pelajar yang seperti itu selain menggunakan cara curang, juga mengandalkan keberuntungan. Asal memilih jawaban tanpa mau berpikir panjang dengan harapan jawaban yang di pilih adalah jawaban yang benar.

Ketika hasil ulangan dibagikan mulailah rasa penyesalan menghampiri, itu jika hasil yang di dapat kurang dari kkm. Bila hasil yang di dapat melampaui kkm, tampa rasa malu menyombongkan diri seakan akan nilai yang tertera adalah hasil kerjakerasnya sendiri. Di lubuk hati yang terdalam mereka tidak merasakan kepuasan sama sekali.

Maka dari itu berusahalah terlebih dahulu dan tetap optimis terhadap kemampuan sendiri. Boleh santai tatapi tidak menyepelekan.

Maaf apa bila menyinggung, hanya mengeluarkan apa yang terlintas di kepala mengenai pola pikir pelajar yang salah.

BebasTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang