Catatan dan Peraturan

2.9K 223 4
                                    

Lapak "Di Tempat Saya" ini saya dedikasikan untuk para pengguna Wattpad Indonesia, guna memperkenalkan atau mungkin semakin mengenal kearifan lokal masing-masing. 'Kan banyak tuh, anak zaman sekarang yang fasih berbahasa asing tapi nggak tahu bahasa daerahnya sendiri?

Terinspirasi oleh salah satu video viral yang menurut saya sangat-sangat kreatif dan mengedukasi dengan cara yang menyenangkan. Lalu saya membuat dalam versi tulisan.

Saya harap, dengan adanya lapak ini, para pengguna Wattpad bisa saling mengenal satu sama lain karena mungkin akan ada hal-hal tak terduga, yang bisa saja jadi topik pembicaraan panjang.

Cara mainnya adalah ....

Semisal saya memosting tulisan:

Di tempat saya tidak ada kambing.

Adanya?

Wedhus. (Nah, para partisipan komennya di sini.)

Tidak ada peraturan khusus, yang penting tidak ribut.

Sudah mengerti?

Oke. Kalau sudah, mari seru-seruan di bagian selanjutnya!

Di Tempat SayaTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang