Tentang Ali

16 1 0
                                    


Ali Muhammad Gallan, siapa perempuan yang tidak mengenal sosok laki-laki yang satu ini??? Tampan??? Iya, tinggi??? Iya, putih??? Iya, dan juga Ali adalah seorang atlet pemain bola yang sangat hebat. Karena keahliannya itu Ali menjadi sosok yang sangat dikenali terlebih oleh kaum hawa. Bahkan ada perempuan yang tak segan-segan menyatakan Cinta nya pada Ali. Selain itu, Ali juga merupakan anak seorang pengusaha yang cukup sukses.

Ali, laki-laki yang baru menginjak usia 17 tahun dan sedang mengenyam pendidikan di bangku kelas 2 SMA. Ali mempunyai kepribadian yang cukup liar, merokok merupakan salah satu hobinya. Cabut??? Sering sih enggak, cuma kalo udah datang malasnya dan pelajaran dengan Bapak paling killer di SMA, maka siap-siap saja kantin sekolah akan kedatangan tamu seorang Ali dengan rokoknya.

Ali mempunyai seorang sahabat perempuan. Ia memanggilnya Ayi, panggilan sayang katanya. Tapi, sedikitpun Ali tak memiliki perasaan apa pun pada Ayi. Ia memperlakukan Ayi istimewa karena Ayi benar-benar ia anggap sebagai seorang sahabat. Ali memang bisa bergaul dengan banyak perempuan, tapi kalo soal masalah, Ali akan mencari Ayi untuk menyelesaikan masalahnya.

Entah kenapa Ali selalu merasa yakin, masalahnya akan cepat selesai kalo ia melibatkan Ayi dalam menyelesaikan masalahnya. Dan yang paling Ali suka dari Ayi, ia selalu mengingatkan Ali hal-hal yang baik. Ayi juga sering meminta pada Ali untuk berhenti merokok. Tapi, Ali selalu gagal memenuhi keinginan sahabatnya itu karena Ali sudah kecanduan.

Kegiatan Ali sehari-hari sangat banyak, maklum laki-laki macam Ali tidak akan pernah betah ada dirumah. Sepulang sekolah biasanya Ali tidak langsung pulang, tapi mampir dulu di warnet dan main play station hingga berjam-jam lamanya. Selain itu, disekolah Ali merupakan salah satu pengurus OSIS, sama dengan Ayi. Ali sempat heran pada Ayi, dulu Ayi yang bilang dia gak mau jadi pengurus OSIS. Tapi ketika Ali menceritakan niatnya untuk bergabung menjadi pengurus OSIS, Ayi malah jingkrat-jingkrat ingin ikut juga. Bahkan Ayi sempat menangis takut tidak lulus seleksi. Dan Alhdulillah Ayi dan Ali lulus seleksi menjadi pengurus OSIS, gak kebayang sama Ali kalo seandainya Ayi gak lulus, bisa ribet dia menenangkan Ayi.

Di OSIS juga biasanya Ali dan Ayi dikerjai oleh pembina OSIS. Kedekatan Ali dan Ayi membuat pembina mereka curiga. Terlebih pembina mereka guru yang masih muda dan belum menikah. Jadilah ia mak comblang antara Ali dan Ayi. Ali yang juga punya sifat jahil pun akhirnya ikut-ikutan. Pernah sekali Ali bilang I Love You pada Ayi, reaksi Ayi benar-benar mengejutkan semua orang. Bagaimana tidak??? Ayi menangis tersedu-sedu mendapat pernyataan itu dari Ali.

Ali tak bosan menjahili sahabatnya tersebut, Ali kembali memulai aksi jahilnya dengan menyanyikan lagu Nissa Sabyan yang bidadari di dadam untuk mengerjai Ayi. Alhasil Ayi menjadi malas untuk kumpul OSIS kalo disana ada pembina dan Ali. Selain itu seluruh pengurus OSIS juga ikut-ikutan menjadi mak comblang antara Ali dan Ayi. Ali sih biasa-biasa saja. Tapi melihat tatapan mata dan wajah malu-malu Ayi, Ali merasa ada perasaan yang di sembunyikan Ayi padanya melebihi sayang seorang sahabat.

Ah, Ali tidak tau, ia malas berpikiran yang tidak-tidak pada sahabatnya. Mungkin hanya perasaan Ali saja, bagi Ali persahabatan antara ia dan Ayi cukup sebatas sahabat saja tidak lebih dan tidak kurang. Karena Ali juga sadar diri siapa Ayi, gak mungkin laki-laki seperti Ali bisa mendapatkan perempuan seperti Ayi.

Pertanyaan nya sekarang, kenapa Ali bisa menjadi sahabat Ayi. Apalagi kalo bukan karena kemalasannya Ali, dan kepolosan Ayi yang selalu bersedia menolong Ali dalam keadaan tersulit sekalipun. Ali selalu meminta tolong pada Ayi dalam mengerjakan tugas sekolahnya. Durasi pertemuan yang terlalu sering dan Ali yang sangat bergantung pada Ayi itulah yang menjadi alasan kenapa Ali dan Ayi bisa menjadi sahabat. Ali juga sering menjadi tempat curhat Ayi tentang tugas sekolah dan teman-temannya.

Yach inilah Ali, Ali yang punya sifat sangat jauh beda dengam Ayi. Namun mampu menjalin persahabatan yang sangat akrab dengam gadis berkerudung panjang tersebut.

                       *****

Sahabat,CintakuTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang