Bab 1: Sekolah baru

4.6K 94 5
                                    

" Tina bangun.... Tina bangun woy, lu mau sekolah kaga, udah siang ini tar telat lagi"

"Iye...iye bentar lima menit lagi"

"Bangun gak lu...gua siram air baru tau rasa lu" Setelah berkata seperti itu, kak Rani, alias kakak nya Tina, keluar dari kamar, dan pergi ke kamar mandi buat ambil air di gayung, tak lama kemudian kak rani keluar dari kamar mandi dan masuk lagi ke kamar Tina sambil bawa air di gayung

"Bangun... bangun, tar telat Tinaaa" kak Rani sambil cipratin air ke wajah tina

"Ujan..ujan... Pakaian gua belum gua ambil di jemuran woy" Gak lama kemudian Tina bangun

"Bangun sana mandi, abis mandi sarapan" Kata kak Rani sambil narik Tina biar mau mandi

"Hmmmm" Tina cuma hanya bisa bergumam kaya nisa sabyan

10 menit kemudian

"Good pagi, selamat morning family ku" Teriak Tina dari lantai dua menuju meja makan di lantai satu

"Ngomong apaan si lu?" Tanya kak Rani bingung dengan yang diomongin Tina

"Dih masa lu gk ngerti bahasa Inggris kak" Ujar Tina sambil narik kursi makan di samping Rani

"Emang ada bahasa Inggris kaya gitu?" bingung kak Rani

"Heh, sudah sudah, kalian itu masih pagi sudah ribut saja, dimakan dulu sarapannya, nanti telat berangkat sekolah nya" Akhirnya ibu mereka melerai keributan kecil antara kakak dan adik itu

"Ehmmm, Tina, ayah mau bicara sama kamu"

"Mau bicara apa yah?" Tanya Tina sambil menuangkan nasi goreng ke piring nya

"Ayah cuma mau bilang, kamu di sekolah baru kamu jangan bandel lagi seperti di sekolah lama" Perkataan ayah Tina itu membuat mood Tina hancur di pagi hari

"Ck, cuma mau bilang itu doang? Kalau soal itu jangan di ingetin aku juga udah tau yah" Kesal Tina sambil menyuapi nasi goreng kedalam mulutnya.

5 menit kemudian

"Udah rapi belom lu makannya, kalo udah ayok berangkat sekarang" kata kak Rani sambil jalan naroh piringnya di dapur

"Iya bentar satu suap lagi" Ujar Tina sambil menyuapi nasi goreng nya yang tinggal satu suapan. Setelah selesai makan, Tina memakai sepatunya dan mengambil tas nya, tak lupa juga di berpamitan dengan kedua orang tuanya

"Ayah, ibu aku berangkat sekolah dulu ya" Pamit Tina dan Rani kepada kedua orang tuanya

"Iya... Rani hati-hati kamu ngendarain motornya" Kata ibu Rani dan Tina mengingatkan agar pelan pelan saat naik motornya

"Belajar yang benar kamu Tina" Ujar ayah Tina

Setiba nya mereka di sekolah

"Dek, ayok turun, udah sampe nih" Sambil melepas helm yang ia pakai

"Ini sekolah nya kak?" Tanya Tina terheran-heran

"Iya ini sekolah baru lo sekarang"

"Gila, keren banget gedung sekolahnya. Kalau gedung sekolahnya aja udah keren gini, pasti murid murid nya juga gak kalah keren nih, iya gak ka?"

"Hmmm....mending kita masuk dulu, gue anterin ke ruang guru, habis itu lu sendiri ke kelas gak papa kan dek?"

"Iya selow" Kata Tina yang masih kagum melihat gedung sekolah nya yang baru

"Dek, udah sampe nih, cepetan lu masuk, cari guru yang namanya Bu Rahma, soalnya dia yang bakal jadi wali kelas lu nanti" Kata Rani mengingatkan agar Tina menemui Bu Rahma terlebih dahulu

"Tadi bu siapa namanya?"

"Bu Rahma, ok" Rani mengingatkan Tina sekali lagi kalau wali kelasnya bernama Bu Rahma

"Ok, makasih ya kak" Tina berterima kasih ke kakaknya, karena dia sudah berbaik hati mengantarkan Tina sampai ruang guru

"Yaudah, gua balik ke kelas gua dulu" Pamit Rani yang hendak menuju kelasnya

Sepeninggal Rani, Tina memberanikan diri untuk masuk ke dalam ruang guru

Tok tok tok

"Assalamualaikum" Tina mengucapkan salam terlebih dahulu sebelum masuk ke ruang guru, karena sudah syaratnya, bagi siapa saja yang mau masuk ke ruang guru, hal pertama yang harus dilakukan adalah mengetuk pintu, dan yang kedua adalah mengucapkan salam

"Masuk" Ucap seseorang dari dalam ruang guru

Tina membuka pintu ruang guru dan menyalami salah seorang guru yang ada di dalam

"Pagi bu, saya mau nanya Bu Rahma yang mana ya bu"

"Pagi nak, kamu anak baru ya?" Kata guru tersebut, pasal nya dia belum pernah melihat Tina sama sekali

"Iya bu saya anak baru"

"Itu Bu Rahma" Kata guru tersebut, memberitahu ke Tina

"Oh yang itu ya bu"

"Iya itu Bu Rahma"

"Oh... Yasudah kalau begitu, saya pamit ke Bu Rahma dulu ya bu, makasih bu, permisi"

Akhirnya Tina berjalan untuk menemui Bu Rahma

"Misi bu"

"Iya, kamu Tina kan anak baru itu"

"Iya bu, perkenalkan saya Tina"

"Oh iya iya silahkan duduk dulu"

"Iya bu"

"Perkenalkan nama ibu Rahmawati Putri, ibu yang akan menjadi wali kelas kamu selama kelas sebelas ini"

"Iya bu"

"Ibu sudah baca semua tentang data pribadi kamu, ibu harap kamu bisa menyesuaikan diri dengan baik ya Tina"

"Iya bu"

"Kalau begitu, mari ibu tunjukkan kelas kamu"

"Mari bu" Dan Tina berjalan di belakang Bu Rahma untuk sampai ke kelasnya

Bersambung

Ketua Osis vs Cewek KoplakTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang