seperti nada; 11:27pm

164 37 4
                                    

Ku berjalan hampa angan,
ingin ikuti jejak angin,
melangkah pergi dari sini.

Ramai bisikan menyelimuti,
iringi langkah mengalun pergi.

Ku berjalan buta kan kenyataan,
ingin menghindar, ingin berlari,
tapi nyatanya,
ku bisu akan harapan.

Rintik hujan bernyanyi,
temani aku yang sendiri,
syairkan rindu,
lantunkan nada.

Nada tak berujung,
syair bangkit menyanjung.

Terus menerus,
seperti anganku,
yang tak kunjung tuntas,
tak kunjung berakhir.

Bak mimpi dan harapanku,
yang pupus terpasung begitu saja,
di hadapan.

Bagai hidupku,
yang sendiri,
tak berarti.

m.y.b

Ephemeral PoèsieTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang