Kerja Rodi - Premis

108 18 0
                                    

Seperti yang sudah ada di runtutan materi.
Step kali ini adalah premis. Bisa dibilang ... Premis adalah materi yang paling berat bagi member DC.

Tapi karena member DC kece-kece dan tangguh mwehehe 🌚 mereka berhasil melalui tahap premis ini!!!!!!!

Yeyyyyyyy mari kita simak guys!!!!

Step 2. Premis

Premis (Dasar Pemikiran)
Berfungsi untuk menjaga cerita tetap pada jalur.
Rumus Premis = Tokoh + Tujuan + Konflik

Contoh =
Arya (Tokoh) ingin menjadi raja iblis (Tujuan) tapi ia anak manusia (Konflik).

Metode membuat Premis =
1.) Ide dasar
Premis Umum (PU) = Seorang pengasuh bayi harus setia pada majikan.
Premis Khusus (PK) = Resta adalah seorang pengasuh.
Kesimpulan = Resta harus setia.
Premis = Resta harus setia, tapi dituduh berkhianat
2.) PU (Premis umum) = ab
PK (Premis khusus) = ca
Kesimpulan = cb
Contoh=
PU = Pengasuh (a) harus setia (b)
Pk = Resta (c) adalah pengasuh (d)
Kesimpulan = Resta (c) harus setia (b)
Premis = Resta harus setia, tapi dituduh berkhianat.

Premis buatan member DC =

1.) AIDA SABINA NURANI
Ide dasar : Pesakitan
Pu: Setiap orang sakit pasti ingin sembuh
Pk: Jian sakit
Kesimpulan: Jian ingin sembuh
Premis: Jian ingin sembuh tapi tidak ada penyembuh
2.) DIVA DINANTI
Ide dasar:mimpi
PU: hidup penyihir dan manusia berbeda
PK: Albert seorang penyihir
Kesimpulan: Albert beda dengan manusia
Premis: Albert terlahir sebagai penyihir, tapi ia ingin hidup seperti manusia
3.) DELA FITRIA
Ide dasar : Penolakan
PU: Penolakan menyebabkan rendah diri.
PK: Resha mengalami penolakan.
Kesimpulan : Resha jadi rendah diri.
Premis: Resha gadis cantik, tapi penolakan membuat ia rendah diri
4.) CHIKA TSAABITAH DINARANTI
Ide dasar: Seorang ibu berjuang untuk mendapat keadilan atas pelecehan terhadapanaknya. Pasalnya pihak kepolisian tidak mempedulikan kasus anaknya.
PU : Seorang ibu menginginkan keadilan untuk anaknya
PK : Kasus pelecehan seksual anak seorang ibu tidak ditanggapi polisi
Kesimpulan : Mereka harus mendapatkan keadilan
Premis : Seorang ibu ingin anaknya mendapat keadilan, tapi polisi tidak menanggapi kasusnya.
5.) AMELIA ENISA PUTRI
Ide dasar : phobia
PU: penderita phobia sulit hidup norma
PK : Lareina memiliki phobia
Kesimpulan : Lareina sulit hidup normal
Premis : Lareina ingin hidup normal namun memiliki phobia
6.) ROSANA YULIA
Ide dasar : Mak Lampir membutuhkan bantuan kepada raja iblis untuk menguasai bumi
PU : setiap bantuan butuh imbalan
PK : Mak Lampir membutuhkan bantuan
Kesimpulan : Mak Lampir harus memberikan imbalan
Premis : Mak Lampir harus memberikan imbalan, tapi ia tak bisa mengorbankan orang yang dicintai
7.) RATNADEWI SALSABILA
PU: Fairy Cat harus mengikuti perintah majikan
PK: Max seekor Fairy Cat
Kesimpulan: Max harus mengikuti perintah majikannya
Premis: Max harus mengikuti perintah majikannya tapi ia harus mengorbankan keabadiannya.
8.) ATHIKA RACHMA
Ide dasar : Penyesalan
PU : Seorang narapidana di cap buruk oleh masyarakat
PK : Vandy narapidana
Kesimpulan : Vandy di cap buruk oleh masyarakat
Premis : Vandy ingin hidup normal tetapi dia terlanjur di cap buruk oleh masyarakat
9.) SITI NABILA
PU : Orang akan berubah demi cinta
PK : Andrew jatuh cinta
Kesimpulan : Andrew akan berubah
Premis : Andrew akan berubah demi cintanya, tapi itu tidak akan mudah karena pekerjaannya.
10.) ZAHRA DEPRILIA
Ide dasar: Rahasia
PU: Penderita cherophobia enggan merasa bahagia.
PK: Reisa menderita cherophobia.
Kesimpulan: Reisa enggan merasa bahagia.
P: Reisa enggan merasa bahagia. Namun ia menginginkan hidup sempurna.
11.) NI'MATUL IZZAH
Ide dasar: dilema
PU: anak wajib mematuhi keinginan orang tua.
PK: Kiran adalah seorang anak
Kesimpulan: kiran harus patuh kepada orang tuanya.
Premis : kiran harus menuruti perintah orang tua, tapi bertentangan dengan keinginannya.
12.) RICA UTAMI
Ide dasar: membayar janji
PU : janji harus dibayar
PK : niko memiliki janji
Kesimpulan : niko memiliki janji yang harus di bayar.
Premis : Niko harus memenuhi janji, tapi belum terbayarkan
13.) FARAH AISYAH
Ide dasar: Perbedaan
PU : Pengidap penyakit SCID tidak boleh terkena bakteri
PK : Kanya mengidap penyakit SCID
Kesimpulan : Kanya tidak boleh terkontaminasi oleh bakteri
Premis : Kanya ingin merasakan kebebasan,namun hal itu sulit terwujud karena penyakit-nya.
14.) LAILA
Ide dasar: Bingung
PU : Anak harus menuruti kemauan orang tu
PK : Raka seorang anak
Kesimpulan : Raka harus menuruti kemauan orang tua
Premis: Raka harus menuruti kemauan orang tua, tapi bertentangan dengan keinginannya.
15.) NATHAN ARAEL
Ide dasar : pengorbanan
PU : Cinta menimbulkan hasrat untuk melindungi
PK : MC jatuh cinta
Kesimpulan : MC punya hasrat melindungi
Premis : MC harus melindungi, tapi itu menyakitinya
16.) FADHILA ZAHRA SALSABILA
Pu: Manusia perlu bekerja
Pk: Vee adalah manusia
Kesimpulan: Vee perlu bekerja
Premis: Vee harus bekerja tetapi pekerjaannya dipandang rendah orang-orang
17.) AMELIA RESTA
Ide dasar : Pembunuhan
Pu : Polisi bertugas menegakkan kebenaran
Pk : Jae wook seorang polisi
Kesimpulan : Jae wook harus menegakkan kebenaran
Premis : Jae wook harus meneggakan kebenaran, tetapi pelaku tersebut orang terlalu ahli sehingga sulit untuk mendapatkan bukti.
18.) PIPIT SALINTANG
Ide dasar : Mimpi
PU : Penyanyi harus lancar berbicara.
PK : Nada ingin menjadi penyanyi.
Simpulan : Nada harus lancar berbicara.
Premis : Nada ingin menjadi penyanyi.Tapi ia gagap.

💡 SESI TANYA JAWAB💡
1.) Amel
Pertanyaan : Bagaimana supaya penggunaan kata pada premis itu tidak boros?
Jawaban : Masalah boros atau tidak itu kalau dibaca kalimatmya pasti nggak enak. Seperti ada yang mengganjal.
Contoh :
- Rudi anak yang pandai dan rajin. Dia ingin ikut nakal seperti teman-temannya. Tapi Rudi tidak bisa karena dia pandai dan rajin.
-Rudi ingin menjadi anak yang nakal, tapi Rudi pandai dan rajin.
Coba bandingkan kedua pernyataan tersebut.
2.) Chika
Pertanyaan : Gimana cara naruh konflik di premis tapi gak sampai spoiler ceritanya?
Jawaban : Kamu ambil intinya saja. Konflik terbesar dari ide yang kamu buat.
3.) Dela
Pertanyaan : Bagaimana jika cerita sudah tidak sesuai dengan premis?
Jawaban : Seperti tujuannya. Premis digunakan untuk membuat kita konsiten dalam menulis cerita. Menjaga agar cerita tetap pada jalur sehingga mencapai ending dengan tepat.
4.) Rosana
Pertanyaan : Tokoh dari premis itu pemeran utama kak?
Jawaban : Iya, tokoh dalam premis itu pemeran utama dalam cerita yang kamu buat.
5.) Tata
Pertanyaan : Premis itu cukup satu saja atau boleh lebih?
Jawaban : Premis cukup satu, Karena sama dengan inti cerita yang nantinya bakalan mendasari cerita itu.

Sekian materi premis kali ini materi ini diisi oleh admin-admin materi yang cantik-cantik dan ketjeh badai
kimailan

lzandira

nazwashada

Na_Aery

Kemudian para admin grup yang membantu menenangkan member

Fakyuhh

ekaeka_rima

Lalu kami para admin sosmed yang membantu memposting semua kegiatan DC

ncmila

nnnaaaaaaa17

glaub_anmich

Dan terakhir para admin event yang ikut membantu materi
Pavasyaa

StalkerGirl_B

Tentunya semua ini tak akan berjalan jika tak ada ijin dari ibu owner yang terhormat mwehehe welowdi

Sekian cuap-cuap cantik ala admin Candra hehe.

DC MateriTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang