Di tepian waktu matahari ku berdiri
Menanti garis jingga di ujung tanah anarki
Seperti bulan wahai matahari
Yang kau beri dia waktu berangkuh diriSama sepertinya yang hanyut dalam bualan masa
Tertawa dengan keangkuhan dan ketamakan dunia
Saat kau menarik mereka dalam fatamorgana
Melupakan bahwa senja menanti untuk menyapaLihatlah bintang wahai matahari
Si kecil yang lincah dan ceria ini
Tak seperti bulan yang kau beri keangkuhan diri
Bintang tak memintamu memujiBiarkan senja terus bergurau padaku
Ia berkata tentang masa lampau
Sebelum ia hadir dan menghiburku
'Aku ini senja, bukan penghibur rasa pilu'