D-Day (2015)

173 9 2
                                    

Genre : Medical - Surgery
Produksi : JTBC

Crush sindrom adalah suatu kondisi medis yang disebabkan oleh kerusakan otot yang akan menyebabkan gagal ginjal apabila tidak segera ditangani.

PTSD (post traumatic stress disorder) merupakan gangguan stres yang timbul setelah mengalami peristiwa traumatis yang luar biasa seperti bencana alam.

Tamponade jantung adalah suatu keadaan akut dimana terdapat cairan di dalam perikardium (selaput jantung)

Cardiac massage adalah memijit jantung secara langsung

Takayasu arteritis – jenis vaskulitas langka tapi lazim pada gadis muda, gangguan yang menyebabkan peradangan pembuluh darah

Sepsis – kondisi medis serius yang disebabkan oleh respon imun yang hebat terhadap infeksi

Auskultasi merupakan metode pemeriksaan fisik dengan mendengarkan suara suara tubuh, biasanya dengan bantuan stetoskop.

Arteri karotis adalah pembuluh darah besar yang menyuplai darah ke area leher dan kepala.

Kalsium glukonat dapat digunakan pada situsi darurat untuk memperbaiki kontraksi otot jantung.

Normal saline merupakan campuran steril garam dan air. Disebut normal karena konsentrasi garamnya mirip dengan air mata, darah, dan cairan tubuh lainnya.

Benzodiazepine adalah obat yang memiliki efek sedative atau menenangkan.

Lorazepam adalah obat yang digunakan untuk mengatasi gejala kecemasan yang parah dan insomnia.

Norepinefrin – obat untuk meningkatkan denyut jantung

Vankomisin – antibiotik berdosis kuat yang digunakan untuk mengobati sejumlah infeksi bakteri

SSRI – obat antidepresan seperti Prozac untuk PTSD

Gauze – tisu kasa

Mezenbaum – gunting operasi

Retractor – pengait (alat operasi)

Vascular clamp – alat untuk mencegah darah mengalir ke daerah yang dioperasi

Kelly clamp – alat penjepit pembuluh darah untuk hentikan pendarahan


RIDrTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang