9. SWARMA ONLINE

82 6 0
                                    

Swarma adalah singkatan dari Sword, Arrow dan magic. Di dalam game ini player tidak bisa memilih job tetapi hanya bisa memilih bakat. Diantaranya Bakat berpedang, memanah dan sihir, ada pula bakat sampingan seperti bakat menggunakan tameng, berdagang, meracik obat, memasak dll. Hanya saja bakat-bakat sampingan itu susah untuk di dapatkan.

" Tidak ada job? Tetapi bakat? Cukup unik ya " Gumam zaq.

Para player juga bisa menciptakan skill unique/unik mereka sendiri tetapi cara mendapatkannya tidak ada yang tau selain delevoper karena sangat di rahasiakan.

Tetapi masih ada fitur STR, AGI, INT, VIT dan DEX.
- STR : Untuk meningkatkan Kekuatan.
- AGI : Untuk meningkatkan Kecepan.
- INT : Untuk meningkatkan Kekuatan sihir.
- VIT : Untuk meningkatkan Pertahanan.
- DEX : Untuk meningkatkan kepemimpinan.

" Kepemimpinan? " Tanya zaq yang kebingungan.

" SWARMA ONLINE mempunyai sistem dan kecerdasan buatan yang di miliki oleh NPC, Player bisa merekrut NPC menjadi bagian Kelompok atau bawahan player atau juga bisa merekrut NPC masuk dalam guild mu tetapi 5 points hanya bisa merekrut 1 NPC " Jelas bie.

Zaq kegirangan mendengar penjelasan itu karena selama ini zaq tidak pernah menemui ada sistem game seperti itu.

Tetapi NPC jika mati tidak bisa hidup kembali layaknya player itulah kelemahan dari NPC.

NPC pun mempunyai kecerdasan buatan tingkat tinggi yang dapat berkembang layaknya player.

" Aku ingin bertanya bie, apakah fitur keberuntungan ada? " Tanya zaq.

" Keberuntungan bukanlah fitur zaq, itu seperti nasip seseorang jadi fitur tersebut tidak ada dalam game ini, dasarnya game ini menunjang seberapa besar perjuangan mu dalam game " jelas bie.

" Perjuangan iya " gumam zaq. " Apakah ada informasi lainnya bie? ".

Bie pun menjelaskan bahwa di dalam game terdapat 4 Negara berbeda:
1. Kerajaan Humania : Negara dengan sistem kerajaaan yang di duduki oleh seorang raja yang di angkat dari keturuan raja sendiri, kerjaan ini adalah kerajaan terbesar di SWARMA ONLINE karena mempunyai 1 Kota utama, 3 Kota kecil dan 5 Desa dalam naungan kerjaaan ini, yang hanya berisikan manusia.

2. Kerajaan Warmic : Negara dengan sistem kerajaaan yang di duduki oleh seorang raja, berbeda dengan kerajaan Humania kerajaan ini sistem pengangkatan raja sangat unique selama 4 tahun mereka menggantikan raja mereka melalu duel. Jika player atau NPC bisa mengalahkan raja sebelumnya pemenang akan menjadi raja tetapi jika penantang kalah. Raja sebelumnya akan menjabat menjadi raja lagi selama 4 tahun. Dengan menjabat menjadi kerajaan terbesar ke 2 dengan 1 kota utama, 1 kota kecil dan 8 desa. Hanya ada 2 Ras yang bisa memasuki Negara ini manusia dan manusia setengah binatang, Mempunyai kekuatan setara dengan kerajaan Humania.

3. Bendera Goblan: Negara dengan sistem organisasi, tanpa adanya raja dan hanya ada Tetua utama yang menjalankan Negara ini dan 20 Tetua yang mendapinginya. Jika kau masuk kedalam negara ini kau tidak bisa pindah atau kabur dari organisasi tersebut. Perintah Tetua Goblan adalah mutlak dan negara ini adalah negara tertutup yang tidak bisa di kunjungi oleh seseorang. Hanya seseorang yang di undang oleh warga negara Goblan yang dapat memasuki negara tersebut dengan Surat berstempel darah sang pengundang karena itu hanya sedikit informasi yang ada. Tetapi Seluruh Ras dapat tinggal di sini dan hanya ada 1 Kota utama di negara ini karena itulah Goblan adalah negara terkecil tetapi Goblan adalah negara terkuat di SWARMA ONLINE.

4. Desa daun : Negara ini adalah negara yang paling unik karena awalnya bukanlah sebuah negara melainkan pergabungan antara desa-desa kecil yang bergabung dengan 1 desa terkuat iyaitu desa daun.

Dan banyak wilayah tidak di kenal, 3 negara itu cuma menempati 25% wilayah SWARMA ONLINE kecuali Desa daun yang lokasinya pun belum ada yang tau bahkan player beta pun belum menemukannya.

" Ha? Negara desa daun cuma segitu penjelasannya? " Ucap zaq.

" Cuma itu informasinya zaq, Desa daun adalah desa misterius yang di tutupi oleh penghalang kasat mata yang di buat oleh tetua desa daun untuk melindungi desa-desa yang ada di sana. Kabarnya hanya warga desa daun saja yang bisa keluar masuk di sana " ucap bie.

" Desa daun ya? " Gumam zaq. " Lalu saat aku pertama memainkan game ini apakah aku biasa memilih lokasi ku? " Tanya zaq.

" Player akan di pindahkan otomatis secara acak ke desa tanpa negara. Ada 4 desa yang tidak saling berhubungan dan di batasi tembok besar di luar jalur perbatasan antar negara. Jadi jika kau ingin berpetualang antar negara syarat yang harus kau tempuh adalah berlevel 10 dan mengalahkan Bos untuk membuka pintu besar tersebut. " Ucap zaq.

" Oh jadi seperti itu, Jika bos penjaga pintu belum dikalahkan, player yang berada di dalam desa akan terjebak ? " Ucap zaq.

" Benar zaq bos yang menjaga pintu tersebut memiliki level 40, tetapi mempunyai drop item yang sangat spesial. "

" Level 40? Itu mungkin akan sangat sulit " ucap zaq.

" Sebenarnya fitur yang lebih di gemari lagi adalah fitur perebutan kota, desa atau negara. Tetapi kau harus memerangi negara tersebut jika kau ingin merebutnya" Ucap bie.

" Oh itu fitur yang bagus, seperti fitur dalam game lama ku KINGDOMS, Coba jelaskan lebih detail lagi bie " Balas zaq.

SWARMA ONLINE - QAZ OF RANGERKINGTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang