Chapter 9

183 7 2
                                    

"geser geser"

"Rik!!!! Geser buruan!!!"

"Oke temen-temen semua kita senam pagi ya, musik cue!" Teriak daehwi dengan semangat.

Dengan malas semua terpaksa ikut senam di pagi yang dingin itu. Semua? Ah tidak.

"Vin sunu mana?" Tanya jacob.

"Masih molor beb kayanya"

"Haknyeon juga gak ada, liat deh si haru udah keluar tanduknya"

"Mampus deh sunu mampus" kevin takut sendiri melihatmu.

Usai senam gak jelas yang dipandu daehwi itu kevin menghampiri pak hangyul.

"Pak sunu sama haknyeon kesiangan belum bangun, kamarnya dikunci saya gak bisa bangunin mereka"

"Yaudah ayo, bapak punya kunci cadangan kok"

"Iya pak"

Bukan hanya kevin, kamu dan jacob juga ngikutin pak hangyul buka pintu kamar sunu. Setelah pintu kamar itu kebuka pemandangan tak mengenakkan terpampang jelas di depanmu. Sunu tidur memeluk haknyeon dengan pulasnya.

"Haru, mu—"

Jacob tak sempat menyelesaikan kalimatnya karena kamu telah beranjak pergi.

"Beb kamu bangunin sunu ya, aku mau nyusulin haru dulu"

"Iya sayang"

🦑🦑🦑🦑🦑

"Peek—a—boo!"

"Aaaa monyet!"

"Ganteng gini masa dibilang monyet sih"

"Uh?!"

"Kaget ya? Hehe"

Hwall ngucek-ngucek matanya, orang yang ada di mimpinya semalam dateng buat nyamperin dia ke bogor.

"Kak younghoon?"

"Iya, kakak kesini sama kyu anaknya bu sandara"

"Ngapain kak?"

"Kok ngapain sih, ya nyamperin kamu dong"

"Anj— ehm serius aku nanyanya kak"

"Hehe mau ikutan kyu jadi pemateri dek"

Hwall lanjut ngobrol sama younghoon sampai lupa kalau dia dapet tugas buat jagain kamu di bogor. Kakakmu juga punya kehidupan asmara yang lagi anget-angetnya.

"Bun, itu temen kyu" kyu nunjuk ke arah younghoon.

"Walah gantengnya kak, nanti murid bunda pada baper gimana"

"Orang jelek gitu bun"

"Iya ya kak jelek itu, gantengan juga aku"

"Lah si ucil disini"

"Kalian saling kenal ya?" Tanya bu sandara.

"Iya bu, kak kyu kan guru les privat lukis saya" jawab haknyeon.

"Yaudah lanjut deh ngobrolnya, bunda tinggal ya nak" ucap bu sandara pada anaknya.

"Iya ibu mertua"

"Mulutnya dijaga tolong" protes kyu.

"Hehe gak nyangka ya kak kyu bakalan nyamperin aku kesini"

"Geer banget lu"

"Udah gapapa, yuk gak usah malu kita sarapan dulu yuk" haknyeon gandeng kyu buat ambil sarapanan.

Anehnya kyu nurut aja diajakin haknyeon sarapan. Apakah ini pertanda?

DUA GARIS BIRU [THE BOYZ VER] -END-Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang