DI SELAMATKAN CINTA

61 3 0
                                    

Teman ku baru saja putus, 4 kali tahun baru dirayakan bersama, selama itu berlangsung kisah cintanya, namun harus berakhir sebab tujuan hidup sudah tidak satu lajur.
Aku ingin membuatkan puisi untuk nya.
.
"365 hari dikali empat kisah cinta yang kandas sebelum pelaminan di capai, seorang pemuda penuh ambisi seketika layu di balik dinding kamar yang tidak terawat,
playlist lagu disesuaikan dengan nada mendayu di hatinya,
malam itu ia atur alarm di ponsel nya sebab dia sadar jika yang biasa membangun kan kini mulai membingungkan,
sudah tidak terhitung berapa kali berganti hari berapa usaha yang dilakukan untuk bangkit,
tubuh mulai tidak terawat,
mulai muncul jerawat,
rambut lupa dia pangkas,
banyak pemikiran yang merampas sikap bebas nya.
Sebelum akhirnya perempuan yang dikirim tuhan hadir, menarik ia yang hampir jatuh kedasar jurang dengan tangan lembut penuh dekap, sebelum dia benar-benar mati dibunuh diri sendiri, hatinya kembali bergetar menemukan hati yang menerima semua pelik.
Senyum nya kini kembali dan wanita yang telah pergi mati di bunuh sesal yang mengikat lehernya"
.
Teman ku sudah sembuh, tak disangka, ku kira dia akan menjadi gila, terima kasih untuk hati yang baru hadir di hidup nya.
.
"Merelakan cinta adalah cara membujuk tuhan untuk kembali di berikan cinta"
.
Lalu aku kembali bercerita dengan nya tentang cinta dan dia meng amini semua masalalu nya, berdamai dengan semua luka nya.
Kawan ku sudah sembuh, biar ku buatkan puisi untuk mu.
.
"Wanita itu hadir membawa kuas dan cat warna, menjadikan hidup mu kanvas, menggambar matahari terbit di dahi mu sebagai tanda jika hidup baru akan segera muncul, lalu ia menggambar burung kenari di telingamu agar bising masalalu diubah merdu dari sebuah nyanyian alam dan menggambar wajah nya tepat dibagian dada agar terasa dekat di hatimu merasa teduh hatimu, dia pelukis yang handal, tapi dia tidak memakai cat warna merah sebab habis dipakai di bibir nya agar supaya kamu lebih tenang saat menatap senyum nya, satu warna di bibir nya lebih indah dari kolaborasi warna dalam pelangi.
Dia begitu romantis, datang di hidup mu tanpa banyak orasi, langsung saja masuk ke hati, membereskan perabotan yang berantakan, jaring laba-laba dan mengecat ulang dinding hati mu, mengganti kunci pintu hati dan menetap di dalam nya sebagai tempat pulang saat lelah, tempat berbagi cerita pun berbagi duka bersama.
Hidup lah bersama.
kamu lelaki yang penuh luka tak perlu khawatir, tunggu sebentar dia akan mengeringkan luka mu"
.
Senang sekali saat melihat kawan ku kembali bahagia. Sehat-sehat disana dan berbahagialah .
.
"Jika cinta yang membunuh mu maka jangan lupa jika cinta juga bisa menghidupkan mu"

DI SELAMATKAN DI SEMATKAN CINTATempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang