Dikala Sendiri

52 1 0
                                    

Hembusan angin malam
Yang selalu menyejukkan
Gemerisik ranting pohon
Yang selalu bergesekan

Ku tak sendiri
Dan tak pernah sendiri
Semua yang Engkau ciptakan
Selalu ada menemaniku

Engkau sangat tahu..
Di kala ku sedih
Engkau membuatku tersenyum
Di kala ku terpuruk
Engkau membuatku bahagia
Karna ku yakin..
Engkau selalu menyimpan
Kisah indah pada akhirnya..

Semua masalah yang ku anggap besar
Adalah kecil bagi-Mu..
Jadi ku tak perlu khawatir
Setiap masalah yang ku alami..

Detakan jantungku pun..
Selalu menyebut-Mu
Semua yang kau ciptakan
Tak lain selalu berdzikir kepada-Mu
Tak ada celah sedikit pun
Kecuali hanya menyebut nama-Mu

Dengan sayup-sayup kuberbisik
Engkau dengar..
Kini ki membatin
Engkau pun tahu
Apa yang sedang kualami

Untaian KataTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang