Si Absen 1

19 2 0
                                    

Perawat ,, sebuah profesi yang dahulu sejengkal pun tak pernah terlintas didalam benakku. profesi yang kuanggap tak keren sama sekali. Aku yang notabene adalah seorang yang lebih senang bergelut didunia yang penuh realita malah kini menyelam didalam dunia para orang pesakitan . entah bagaimana kondisi mengubah hati sehingga kini aku masih berpijak dikampus yang sebenarnya aku pun tak pernah tau eksistensinya. 

Dulu mungkin aku akan berkata lantang bahwa aku adalah satu-satunya orang yang merasa terbebani dengan hadir disini tapi setelah aku melihat dengan mata serta menilisik bagaimana pemikiran teman-teman sejawatku , kurasa aku bisa berkata hampir dari kami semua merasa terpaksa disini. Yah setidaknya aku tau bagaimana aku bercermin untuk perjuanganku nanti..

Pertama aku bertemu mereka , mereka Nampak seperti anak mahasiswa baru pada umumnya , hanya saja terkadang terlewat polos dimataku. Bagaimana cara kami belajar , cara kami mengungkapkan pikiran , serta bagaimana cara kami mendebat pemikiran kami sendiri itu Nampak lucu dimata ku . tapi kini mereka Nampak hebat , dengan segala keunikan dan perspektif mereka . aku akui itu..

Ah yah , nama kelas kami Dekapmas .. jangan berpikir yang macam-macam , itu hanya singkatan dari nama program studi kami . awalnya aku mengernyit heran dengan nama itu ketika pertama kali disebut dan berkata lirih dalam hati 

" mereka akan menggantinya kan ?" 

Tapi sampai sekarang pun tak ada yang berani mengganti nama itu yang telah di plakat pada kelas kami. Ah sudahlah..

.

.

.

Dengungan suara ac benar-benar seperti melodi mati yang menyuruh kami semua untuk tersungkur tidur. Ditambah suara dosen yang sama sekali tak mendukung suasana. Suaranya seperti sorakan 17an yang memerintah setiap sel tubuh kami untuk terlelap !

 menyebalkan !!! 

berulang kali aku menguap samar sambil memantau keadaan kelas yang didominasi suara dengkuran halus penuh kebosanan . Demi ciloknya pak man dikantin belakang !!! aku tidak akan menyebut siapa dosennya karena pada dasarnya semua mata kuliah disiang hari itu sama saja .

bikin ngantuk !!!

"sssttt.. sssstttt .. " kuedarkan mata ku untuk mencari asal suara aneh itu.

Mataku berhenti disatu titik . Ah itu dia asal suara aneh itu datang . Salah satu teman sekelasku yang bisa kubilang 99% kelakuannya saat senggang adalah penuh dengan kejahilan .

"apaan ?" ujarku malas .

"buruan liat hp lo !" ucapnya setengah berteriak 

Aku mengernyit heran , " buat apaan ?" ucapku lagi dengan tampang heran yang masih tersemat

"alah lama , buruan liat aja " ujarnya Nampak gemas

Karena malas berdebat akhirnya ku ambil hp ku di kolong meja . Dan betapa terkejutnya aku ketika yang muncul dilayarku adalah gambar pocong . gila ! hampir saja aku berteriak , dia menelponku dengan menggunakan foto profil whattsapp pocong ! ku tatap dia tajam sekilas . aku bernapas sebentar dan kembali kuletakkan hpku didalam kolong meja .

"awas lu ! " ancamku sekilas , yang hanya dibalas tawa tanpa suara darinya .

Dia segera menoleh kearah lain dan berusaha memanggil anak yang lain . Dasar ! aku yakin dia akan mencari mangsa yang baru ,  lagi-lagi aku menggeleng samar . Aku akui anak itu memang sangat jahil tapi setidaknya aku harus bersyukur karena anak seperti itu masih eksis hingga sekarang. Kalau tidak , jam-jam membosankan ini akan jadi semakin dan semakin membosankan saja .

Ah yah , selain sifatnya yang benar-benar membuatku naik pitam itu dia punya beberapa sifat yang aku kira bisa dijadikan contoh . misalkan sifat kritisnya setiap ia menghadapi sebuah masalah . Dia akan bertahan sampai akhir tentang apa yang ia pegang teguh . aku cukup terkejut tentang hal itu pada awalnya . 

Tapi sekarang aku kira itu menjadi nilai plus baginya . kecuali jika dia bersikap seperti sekarang... hah ! dia sedang tertawa keras karena berhasil membuat salah satu mahasiswa yang duduk didepannya berteriak kaget karena trik jahilnya .. astaga ,, aku hanya bisa menggelengkan kepala ..

Dasar si absen satu !!!

.

.

.

DLDR 

How To Be a NurseWhere stories live. Discover now