Halo semuanya, terimakasih yang sudah mau membaca dan (bahkan ada)yang ngevote :) ga nyangka sama sekali hehehe oke, lanjut aja ya ceritanya..
-----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Hari ini kami - Dani, Nia, Juna dan Anita - sedang ngobrol-ngobrol bareng di salah satu Garden Resto. Kami duduk di salah satu lesehan yang ada di Garden Resto ini. Saat asyik mengobrol tiba-tiba Anita menyeletuk,
"Eh minggu depan kan libur semesteran tuh, gue harus balik ke Jogja nih, kalian mau ikut liburan ke sana ga?"
Anita memang asli Jogja, sedangkan aku sendiri asli Solo, kota dekat dengan Jogja. Usulannya sebenarnya menarik, tetapi karena Jogja dekat dengan Solo, aku jadi malas untuk ikut. Malas untuk pulang kampung. Aku masih belum siap untuk bertemu dengan teman-teman lamaku.
"Heh jangan bengong aja, gimana lo mau ikut kan? Pastilah harus ikut" ujar Nia sambil menepuk bahuku. Sial, karena asyik melamun aku jadi tidak mendengar obrolan teman-temanku yang antusias dengan ide Anita.
"Mmm kayaknya ga deh..." jawabku bingung alasan apa yang harus ku berikan. Mereka semua tidak tahu kalau aku asli Solo, kecuali Anita. Walaupun aku pintar bergaul tetapi aku memang sedikit tertutup dengan urusan pribadiku.
"Lho kenapa ga ikut? Ga punya uang lo? Hahaha" tanya Dani sambil ketawa. Sial. Dari sekian banyak alasan kenapa dia ngomong gitu, hahaha.
"Tau aja lo, gue kan emang lagi ngirit" ujarku berbohong.
"Alasan aja lo, lo harus ikut! Tenang aja nginep aja di rumah gue. Akomodasi gue tanggung kok!" jawab Anita setengah memaksa. Ga diragukan dia memang berasal dari keluarga yang berada, rumahnya besar, cukup menampung kita semua.
Juna, Nia, dan Dani pun ikut menimpali Anita untuk memaksaku pergi.
Ya.. Gimana lagi kalau sudah begitu. Aku harus ikut.
KAMU SEDANG MEMBACA
Makcomblang Kesepian
RomanceHuaa, karena pernah membantu salah satu temanku bisa berpacaran dengan sahabatku, sekarang aku di kenal sebagai makcomblang di kalangan temannya-temannya. Dan yang meminta bantuanku kebanyakan cowok! Karena teman satu jurusanku tidak tahu tentang ha...