"Jihan"
Jihan mendongak ke arah sumber suara untuk meihat siapa yang memanggilnya,
Rakha.
"Kenapa?" tanya Jihan.
Diam-diam Lia sudah melihat mereka berdua dengan menopangkan dagunya.
"Makin hari, makin lucu aja anak orang" gumam Lia. Seandainya ada fanclub untuk Jihan x Rakha shipper, Lia sudah pasti menjadi ketua fanclub itu.
"Ini" ucap Rakha sambil memberi kertas kepada Jihan.
Ah, benar. Jihan baru mengingatnya. Ia telah terpilih menjadi ketua kelompok ospek fakultas yang sedang ia jalani. Rakha merupakan salah satu anggota kelompoknya dan ia disini untuk memberikan tugas ospeknya kepada Jihan.
"Oh iya, makasih" ucap Jihan. Kemudian Rakha pergi begitu saja.
Jihan lalu memasukkan tugas Rakha di clear file punyanya. Lalu mencari tugasnya juga di clear file tersebut. Selembar demi selembar Jihan mencari tugasnya itu.
Nihil.
Tugasnya hilang.
"Mati gue" gumam Jihan.
Lia yang berada disampingnya tentu mendengar, "kenapa Jih?"
Jihan menepuk jidatnya dan mencoba untuk berpikir. Melihat jamnya yang menunjukkan pukul 1 siang. Masih ada dua jam lagi sebelum jam 3.
"Tugas ospek gue ketinggalan di apart" ucap Jihan sambil mengigit kukunya. Salah satu kebisaan jelek Jihan adalah ketika ia gugup, pasti ia akan mengigit kukunya sendiri.
"Hah kok bisa? Terus gimana Jih? Lo bawa mobil?" tanya Lia yang dijawab gelengan kepala oleh Jihan. Tadi pagi ia naik ojek online karena bangun kesiangan jadi mobilnya masih terparkir rapih di basement apartemen tempat tinggal dia itu.
Jihan memijit keningnya pelan.
"Li, tipsen ya. Gue pulang dulu deh, udah mesen ojek online ini tapi belum ada yang ngambil" ucap Jihan semakin mengigiti kukunya.
Lia mengambil tangan Jihan dan memberinya cokelat, "Jangan gigitin kuku lo. Gititin cokelat aja. Udah ada yang ngambil belum?"
Jihan menggeleng. Ia semakin panik.
"Ada yang bawa—"
"Gue bawa motor. Kalau pake mobil pasti lama. Macet"
Ucapan Lia terhenti ketika ada seseorang yang menginterupsinya, Rakha.
KAMU SEDANG MEMBACA
Epinephrine - yeji x hyunjin. [on hold]
Fanfic"Aku emang alergi cinta, tapi kamu bagaikan epinephrine buat aku." "Tau geli gak lo?" "Jangan galak-galak dong. Kata orang, kalau mirip berarti jodoh. Udah siap jadi jodoh gue belum, Ji?" Epinephrine, obat yang bisa digunakan untuk mengatasi alerg...