Tentang gugur dan musim gugur

417 42 16
                                    

***

Taehyung benci musim gugur.
Musim gugur menginggatkannya tentang rasa kehilangan.
Amarah yang menyakitkan.
Memupuk dendam yang menyesakkan.
Pun melingkupi hidupnya dengan dingin yang membekukan.

*
*
*


Dulu musim gugur seolah surga baginya. Sesuatu yang ia damba lebih dari apapun. Musin yang ia cintai bahkan lebih dari musin semi. Bagi Taehyung kecil, musim gugur memberinya ribuan kebahagiaan.

Di musim gugur para petani di desa nya selalu membagikan beberapa hasil panen mereka yang melimpah. Lalu Taehyung kecil akan membawa keranjang buahnya berkeliling rumah tetangga bersama anak-anak seusianya, sekedar untuk meminta buah apel atau persik yang di bagikan secara percuma. Dedaunan kering juga bunga-bunga yang memenuhi hampir seluruh permukaan tanah juga menjadi salah satu alasan kecintaan Taehyung pada musim gugur. Membuatnya merasa seolah sedang tidak berpijak di belahan bumi melainkan diatas lautan warna yang begitu indah. Benar-benar indah.

Dulu Taehyung begitu memuja musim gugur. Tapi sekali lagi, itu dulu. Sebelum musim gugur menjadi latar kehancurannya. Kehancuran satu-satunya sumber bahagianya.

Keluarganya.

Hari itu. Dimalam awal musim gugur yang dingin. Kehangatan keluarga kecilnya, ikut gugur bersama ratusan dedaunan kering lainnya.


*
*
*


Awal musim gugur tahun 2002


Taehyung kecil terbangun mendengar suara tangis sang ibu yang terduduk di depan pintu. Menatap bayangan sang ayah yang melangkah menjauh. Taehyung kecil tidak mengerti apa yang terjadi. Tapi satu hal yang pasti, setelah malam itu, ayahnya tidak pernah lagi kembali.


*
*
*


Awal musim gugur 2003


Taehyung kecil mulai memejamkan mata saat ibunya mulai menyanyikan lagu tidur sambil membubuhkan usapan halus di kepalanya. Tapi beberapa saat kemudian Taehyung kecil terbangun karna tidak merasakan kehadiran sang ibu disampingnya. Lalu dengan berbekal kenekatan Ia keluar dari kamar untuk mencari sang ibu. Taehyung mencari ke kamar mandi, kamar sang ibu, bahkan ruang tamu tapi hasilnya nihil. Karna merasa haus setelah berkeliling Taehyung berjalan ke dapur berniat mengambil segelas air. Belum sempat Taehyung mengambil air. Dia justru terduduk lemas saat menemukan sang ibu disana, terbaring dengan bersimbah darah,

Ibunya bunuh diri.


*
*
*


Setelah kematian sang ibu, Taehyung benar-benar hancur. Dia sebatang kara sekarang. Ayahnya pergi entah kemana dan ibunya memilih kembali ke pelukan tuhan dan meninggalkannya. Beruntung ia punya tetangga yang teramat baik. Keluarga Min tersebut mau merawatnya, sekaligus mengambil hak dan kewajiban menjadi walinya. Ayah dan ibu Min, Min suho dan Min joohyun selalu mencoba mengembalikan semangat hidupnya. Min yoongi, sang sahabat yang sekarang merangkap menjadi kakak angkatnya pun memperlakukannya dengan amat baik.

Tapi bukankah luka yang tidak terlihat memang lebih sulit untuk sembuh ? Dan itulah yang Taehyung kecil rasakan. Sekeras apapun orang tua angkatnya berusaha menyembuhkan luka yang ia punya. Lukanya tidak sembuh, hanya terkadang tertutupi oleh rasa gembira yang singgah sementara.


*
*
*


Akhir musim gugur 2003


Taehyung pikir setelah kematian sang ibu tidak akan ada lagi yang bisa membuatnya kesakitan. Tapi ternyata anggapannya salah. Sore itu Taehyung mendengar suara gelas terjatuh. Dan saat taehyung dekati ternyata ibu angkatnya yang menjatuhkan gelas itu karna terlalu terkejut melihat berita yang ditayangkan di televisi. Ibu angkatnya segera mendekati Taehyung dan berusaha menutupi mata sang putri agar tidak melihat apa yang sedang diberitakan di televisi.
"Eomma, kenapa ? Tae mau lihat." Taehyung berusaha melepaskan tangan sang ibu yang menutupi matanya. "Jangan lihat, jangan lihat." Tapi pada akhirnya taehyung berhasil menjauhkan tangan sang ibu dari matanya, ia segera berlari mendekati televisi. Taehyung mulai menyesali keputusannya. Seharusnya dia mendengarkan ibunya. Seharusnya ia tidak perlu berlari ke televisi. Dan seharusnya ia tak perlu melihat tayangan berita sialan ini. Berita yang sedang menampilkan pesta pernikahan yang amat megah.

GUGURTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang