Sajak Rindu

146 15 6
                                    

Kucari dikau di antara kicau bangau yang beterbangan pada lazuardi sore itu
Berharap akan kujumpai wajah-wajah lama dengan kemilau suci kecintaannya, seperti saat kali pertama sang kekasih menyentuhkan jemarinya ke jariku begitu mesra.

Ah..mengapa sekarang aku menjadi mabuk kenangan dan enggan sadar,mungkin karena kisah adalah kucing yang selalu mengendus langkahku;sambil mengeong memanggil sosokmu dalam diriku. Belum lagi jatuhan krital-kristal salju dan nyala dinginnya yang menghunuskan rayu.

O,wahai engkau sang pujaan kemarilah lagi bawa serta sepotong sajak yang kusuratkan kemarin lusa dan tuntaskanlah janji kita dalam erat cinta kasih yang setia. Dan biarlah diriku menjadi dermaga bagi rindu dendam mu yang singgah, sebelum akhirnya kapalmu membawanya pergi.

Bogor,01 Januari 2020

Kumpulan Sajak Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang