Sekitar 5 bulan aku mengenalnya. Melalui berbagai macam kisah sampai saatnya kami menjadi kami di hari ini. Dia adalah Park Ji Min. lelaki yang tengah mencuri seluruh perhatianku. Dia seakan tidak pernah bisa membuat aku merasa sedih sedikitpun. Hari-hari ku saat bersama dia adalah hari-hari yang menyenangkan. Aku menyukainya. Aku sayang padanya. Dia? Dia tidak mengetahui itu sama sekali.
Namaku adalah Min Ha Na. aku punya seorang kakak laki-laki yang berteman dekat dengan Park Ji Min, ialah Min Yoon Gi. Aku dan kakakku Yoon Gi mempunyai hobi yang sama yaitu mengarang. Bedanya hanyalah aku mengarang cerita-cerita pendek atau sebuah fanfiction, sedangkan Yoon Gi mengarang sebuah lagu. Dan lagu-lagu yang dikarangnya selalu menjadi favoritku.
Yoon Gi dan Ji Min dan lima teman mereka lainnya bergabung menjadi satu kelompok band yang cukup terkenal. Aku mengenal dan dekat dengan semua teman-teman Yoon Gi. Aku seperti memiliki 4 kakak laki-laki dan 3 adik laki-laki. Yang pertama adalah yang tertua dari mereka semua yaitu Seok Jin, kedua adaalah kakak kandungku Yoon Gi, yang ketiga adalah Nam Joon yang hanya berbeda 3 bulan dengan ku, Ho seok yang lebih tua dariku beberapa bulan, Ji Min yang lahir di bulan yang sama denganku tapi lahir saat aku sudah berusia 1 tahun, Tae Hyung yang seumuran dengan Ji Min, dan Jung Kook adalah yang paling muda. Mereka sangat menjagaku seperti saudari mereka sendiri. Terkadang mereka over protektif sekali, apalagi ketika mereka tahu saat aku sedang dekat dengan laki-laki di luaran sana.
Dari mereka semua yang paling dekat denganku tentunya adalah kakakku sendiri, juga 3 member termuda diantara mereka bertujuh. Tae Hyung, Ji Min dan juga Jung Kook dan juga mereka seangkatan dengan ku di kampus, sekalipun aku lebih tua dari mereka semua. Tae Hyung memilih jurusan fotografi, Ji Min di musik dan tari, dan Jung Kook memilih seni rupa, sedangkan aku memilih fashion design.
***
YOU ARE READING
Should I Stop This Feeling?
Fanfictionnew story update from me yo yo ayo dibaca gengs! jangan lupa vote sama comment nya ya