Episode 3: Interview Pertama

1.2K 164 12
                                    

Ruang interview WGM


[Wawancara Seungwoo]

Seungwoo: Fly high!  Annyeonghaseyo, Han Seungwoo imnida. Woooo!!! /tepuk tangan, self reaction/

Staff: Bagaimana perasaanmu begitu mengetahui bahwa dirimu terpilih menjadi member X1 untuk mengisi di We Got Married?

Seungwoo: Deg-degan? /tertawa/

Seungwoo: Senang, tentu saja. Ini adalah acara yang sudah ternama, dan terpilih untuk menjadi pasangan yang selanjutnya bagiku merupakan sebuah kebahagiaan tersendiri.

Seungwoo: Tapi ada pula rasa khawatir, dimana aku takut tidak dapat menjadi pasangan yang baik bagi istriku kelak, membuatnya kecewa... Tapi, tenang saja. Aku akan melakukan yang terbaik /senyum/

Staff: Calon istri seperti apa yang menjadi tipemu?

Seungwoo: Seseorang dengan senyum manis dan tawa renyah? Hahahaha...

Seungwoo: Seorang wanita yang berhati lembut, seru diajak bercakap-cakap, memiliki selera humor yang bagus... Kurasa seperti itu.

Seungwoo: Oh, dan pintar memasak! Hahahahaha... Aku bukan tipikal orang yang suka makan, tetapi tentu menyenangkan jika pulang ke rumah dan ada yang menyambutmu dengan masakan rumah.

Staff: Bagaimana dengan fisiknya?

Seungwoo: Dari segi fisiknya... Uhm, meski ini kurang penting, tetapi aku ingin wanita yang lebih pendek dariku. Berambut panjang, senyum manis. Tetapi, bagiku semua wanita itu cantik! Apalagi jika mereka memiliki hati yang baik.

Staff: Hal yang ingin kamu sampaikan pada calon istrimu?

Seungwoo: Uhm... Halo... /melambaikan tangan dengan canggung/

Seungwoo: Kau mungkin sudah membaca suratku. Seperti yang kutuliskan, mari kita bertemu, berkenalan, lalu membuat memori yang indah! 😊




[Wawancara Eunbi]

Eunbi: Eyes on me! Halo, leader IZ*One, 26 tahun Kwon Eunbi di sini! /lambai-lambai tangan ke kamera/

Staff: Pada umur berapa Anda ingin melangsungkan pernikahan?

Eunbi: Uhm... Kurasa umurku sudah cukup untuk memasuki dunia pernikahan, kan? /tertawa/

Eunbi: Tetapi, karena aku masih ingin menikmati karierku sebagai penyanyi, kurasa aku akan menundanya hingga aku mencapai umur 35 tahun.

Staff: Apa kriteria pasangan idamanmu?

Eunbi: Bagiku, umur bukan merupakan masalah. Aku tidak mempersoalkan apakah ia lebih tua, lebih muda, atau seumuran dibandingkan denganku.

Eunbi: Yang terpenting bagiku, ia memiliki pemikiran yang dewasa, bijaksana, dan dapat memimpinku untuk mengambil keputusan.

Eunbi: Seseorang yang bisa diajak untuk berdiskusi. Dan tentunya, seseorang yang membuatku merasa nyaman /mengangguk/

Staff: Kegiatan apa yang Anda ingin lakukan bersama dengan pasanganmu dalam acara ini?

Eunbi: Banyak! /tertawa/

Eunbi: Wisata kuliner, masuk ke rumah hantu, menonton bioskop, ke kebun binatang, memasak bersama, keliling kota, olahraga, banyak hal!

Eunbi: Aku suka menonton WGM juga dulu, dan aku ingin mencoba hal-hal yang para pasangan terdahulu lakukan /semangat/

Staff: Baiklah, ada kata-kata yang ingin disampaikan pada suamimu?

[disc] WE GOT MARRIED 🔹 hanseungbiTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang