Berserah

49 5 1
                                    

Bu,
Katanya aku disuruh bermimpi
Tapi tenggat malah tergelak
Padahal aku kan gak melucu

Bu,
Katanya aku piawai
Tapi juri malah menolak
Padahal aku kan gak ragu-ragu

Bu,
Aku izin rehat ya sekali lagi
Semoga Semesta cepat-cepat melipat jarak
Atau mengaspal jalan berbatu

Bu,
Bukannya aku menyerah
Aku hanya berserah

***

©®note:
Suatu hari dalam hidup, kita merasa mampu meraih ini itu. Usaha dikerahkan besar-besar, doa dikirimkan banyak-banyak. Ternyata, sederet rencana bukan jatah kita. 
Tapi jangan menyerah, cukuplah berserah.

Semangat!  ^^

Angan-Angan tak BertuanTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang