The Lies Within (2019)
Thriller Crime
"ᴇᴠᴇʀʏᴏɴᴇ'ꜱ ʟɪᴇ" - The Lies Within (2019)
Sinopsis :
Drama ini menceritakan tentang Jo Tae-Sik yang dulunya adalah seorang detektif yang antusias, tetapi dia sekarang menginginkan kehidupan yang berbeda. Dia merindukan keberadaan yang damai dan biasa. Karena itu, Jo Tae-Sik mengajukan permohonan pemindahan ke kantor polisi di sebuah desa kecil tanpa banyak penduduk. Sambil menunggu waktu pemindahannya, Jo Tae-Sik mengambil kasus yang melibatkan kematian anggota parlemen Kim Seung-Cheol. Dia meninggal dalam kecelakaan mobil, tetapi Jo Tae-Sik merasakan bahwa kecelakaan mobil tidak begitu jelas. Ditambah lagi bertepatan dengan menghilangnya menantu keluarga ini.
Kim Seo-Hee adalah putri bungsu dari almarhum anggota parlemen dan suaminya sekarang hilang. Dia menikahi suaminya karena perjodohan keluarganya demi kelangsungan bisnis kedua belah pihak, tetapi hubungan mereka belum begitu baik. Kim Seo-Hee menjadi anggota parlemen untuk menemukan kebenaran di balik kematian ayahnya dan menyelamatkan suaminya yang hilang.
Jo Tae-Sik membentuk tim khusus untuk menangkap dalang dibalik ini semua yang baru dia sadari bahwa semuanya berada dalam satu lingkaran atau dalam arti berada di sekitar Seo Hee.
Sedangkan Seo Hee dipaksa mengikuti segala perintah dari si nomor palsu(?) dimana imbalannya dia akan menyelamatkan Jeong Sang Hun, suaminya. Tetapi begitu satu tugas terselesaikan, bukannya dikabulkan. Justru si nomor itu mengirimi potongan tubuh yang di duga milik Jeong Sang Hun sebagai hadiah. Mulai dari tangan, kaki, bola mata.
~o0o~
ᴊᴏ ᴛᴀᴇ ꜱɪᴋ - ʟᴇᴇ ᴍɪɴ ᴋɪ
Dia punya intuisi yang bagus dan cerdas banget. Kayaknya Lee Min Ki masih setia dengan karakter datarnya sok serius. Disini juga dia masih dengan tampang datarnya memimpin tim buat mengungkap kematian anggota parlemen yang di duga sebagai kecelakaan tunggal / bunuh diri. Tapi bukan Tae Sik kalau percaya gitu aja. Dia langsung menuju ke TKP dan bahkan melakukan uji coba langsung dengan mobil bawahannya yang padahal masih masa cicilan tapi dia gak peduli wkwk dengan arah yg sama, kecepatan yang sama dan saat itu juga dia menyadari bahwa ada mobil lain dari arah berlawanan yang sengaja muncul secara tiba-tiba sehingga membuat Kim Seung Cheol banting stir lalu menabrak pembatas jalan. Banyak kejanggalan lain dalam kecelakaan ini semakin membuat Tae Sik merasa bahwa kasus ini menyimpan banyak teka-teki karna bertepatan dengan di jam dan waktu yang sama, Jeong Sang Hun hilang secara tiba-tiba.
KAMU SEDANG MEMBACA
BACA REVIEW DULU, NONTON KEMUDIAN
Random3 episode awal adalah kunci, dimana itu menjelaskan drama ini worth it or leave it. ini hanya review pribadi, jika ternyata drama favoritmu memiliki review buruk, itu hanyalah masalah selera. Buruk bagiku, belum tentu buruk bagi yg lain. Begitu pula...