iri 2

17 1 1
                                    

Assalamualaikum
Ngak sempurna, di drajat yang sama. Hanya ingin mengeluarkan unek-unek saja.
______________________________💓💓💓

Mungkin masih ada banyak pertanyaan di benak kamu. Tentang banyak hal. Masih ada rasa ragu pada hati mu.

Salah satu nya tentang. Rasa iri kan Allah juga yang ciptakan? Kenapa Allah ciptakan jika Allah larang untuk iri?

KITA TIDAK DI LARANG UNTUK IRI

Iri adalah rasa yang memang kita butuh dan harus punya untuk bertahan di bumi.

KITA BOLEH IRI.

Tapi, rasa iri itu harus lah rasa yang mampu mengubah kamu menjadi orang yang lebih baik.

Seperti rasa iri atas ketekunan seseorang dan perjuangan nya dalam meraih hal yang ia inginkan. Kamu harus iri akan itu.

Seperti rasa iri pada seseorang yang khusyuk sholat nya. Rajin zakat nya. Dan tinggi ilmunya. Kamu wajib iri.

Siklus nya harus lah yang baik.
Pertama kamu iri, iri dengan hal positif yang orang lain miliki. Kedua kamu ingin jadi seperti dia. Lalu kamu usahakan agar berhasil seperti dia.

Tapi, jangan kecewa kalau hasil yang kamu dapat berbeda dengan hasil yang ia dapat.

Rezeki orang udah ada porsi masing-masing. Allah yang tahu porsi yang tepat untuk tiap pribadi. Karena pribadi itu sendiri juga di ciptakan oleh Allah.

Be positive!
Selalu berprasangka baik pada Allah.
Oke!

You can, you great and you deserve that

You can, you great and you deserve that

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Jangan iri kepada hal yang sia-sia. Seperti kamu iri karena teman kamu adalah anak manja yang bisa dapat apapun kemauanya karena orang tua nya kaya. Sedangkan kamu ingin beli ini itu harus berjuang dulu.

Kamu yang berjuang dapat bonus. Selain akhirnya dapat apa yang kamu ingin. Kamu juga akan dapat pahala dari proses yang kamu lalui.

Ngak ada usaha yang sia-sia. Allah tidak akan pernah lupa menghargai setiap usaha hambanya. Allah tidak pelupa.

Mungkin manusia hanya melihat hasil. Tapi Allah tidak. Ia menghargai dan menilai setiap hal yang hambanya lakukan.

Meski pun hanya sebesar biji zarah.

🌙

Penggunaan kata kamu, bukan berarti sedang menghakimi. Pengen pake 'kita' tapi kurang indah. Jadi aku pakai kamu.

Kita sama-sama belajar untuk jadi pribadi yang lebih baik.
Semoga bermanfaat

Assalamulaikum.

kamu terlalu baikTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang