Ten Paper Plane

31 2 3
                                    

Review Ten Paper Plane karya morethan_hope

1. PUEBI

Dari dialog tag, penggunaan ejaan yang sesuai dengan bahasa Indonesia. Semuanya terkemas rapi.

2. Eksposisi

Aku terkesan dengan sikap Ares yang ngaku pria terganteng di dunia. Ares juga sangat lucu. Lalu, bagian awal yang menunjukan pertemuan yang tak biasa. Melalui pesawat kertas yang berisi harapan di dalamnya.

3. Logika Cerita

Aku tidak menemukan adanya cacat logika. Tapi bertubi-tubi rasa penasaran pada tiap chapter.

4. Plot Hole

Di part pertama sama kedua menceritakan flashback tiga tahun yang lalu. Tapi pas di chapter tiga malah bilang 5 tahun yang lalu.

5. Ketajaman Konflik

Di bagian tengah sudah menunjukkan konflik yang mempertaruhkan persahabatan. Setelah itu konfliknya mulai turun. Eh, seketika langsung nanjak. Padahal saat itu Ares dan Ailis lagi bahagia bahagianya.

6. Penokohan

Aku paling suka karakter Ratna. Orangnya terlalu santuy menurutku. Gebetan direnggut oleh dua sahabatnya. Dia malah fine-fine aja. Dan yang kedua, aku suka karakter Aris yang seperti berkepribadian ganda.

7. Setting

Setting banyak dilakukan di sekolah. Cocoklah untuk cerita yang bergenre remaja campur romance.

8. POV

Penulis menggunakan POV tiga. Serba tahu.

9. Ending

Ending yang tidak terduga walau sudah ditebak sebelumnya. Aduh gimana yah. Tapi memang seperti itu, nano-nano. Dan, aku puas sama endingnya.

10. Amanat

Kita bisa belajar banyak tentang cinta dan kasih sayang. Juga bagaimana cara kita mengepresikan rasa cinta itu. Jangan seperti Ares yang menunjukkan kasih sayang pada ibunya dengan cara yang salah.

11. Keunikan Judul

Mencerminkan isi cerita. Tapi menurutku lebih cantik kalau pakai bahasa Indonesia. Ten Paper Plane (sepuluh pesawat kertas)

12. Pemilihan Diksi

Ringan dan benar-benar ngalir. Sesuai dengan genre yang diangkat.

13. Rating

🌟🌟🌟🌟

Reviewer by Yoga_H

You've reached the end of published parts.

⏰ Last updated: Apr 03, 2020 ⏰

Add this story to your Library to get notified about new parts!

ReviewWhere stories live. Discover now