Berawal dari pagi yang cerah, diiringi dengan kicauan burung yang sedang hinggap di pepohonan.
"Hoaaamm... "
Tampaknya ada seorang pemuda yang terlambat bangun siang.
"Jam berapa sekarang" Ucap Shiro dengan lesu
Shiro terlihat lesu dikarenakan begadang memainkan game kesukaannya Shiro yaitu ATHLON : Apocalypse.
ATHLON : Apocalypse adalah sebuah game VRMMORPG yang dibuat oleh perusahaan ternama, yaitu Copcam Studio. Game ini memberikan player nya suasana Fantasy yang sangat memanjakan mata yang bakal membuat orang yang memainkannya betah berlama-lama memainkannya.
Seperti pada game MMORPG yang sejenis, di ATHLON : Apocalypse hadir dengan beberapa Job yang bisa kita mainkan dan semua job tersebut sangat familiar bagi para pemain MMORPG. Terdapat 5 class job pada game ini yaitu, Knight, Mage, Assassin, Gunner, dan Summoner.
Karena ATHLON : Apocalypse ini adalah game VRMMORPG, tentunya harus memiliki sebuah alat perantara untuk memainkan gamenya seperti salah satu game VRMMORPG yang sangat terkenal yaitu Sword Art Online yang dimana para pemain harus memakai alat perantara yang dinamakan Nerve Gear untuk memainkan game SAO tersebut. Sama seperti SAO, ATHLON : Apocalypse mempunyai alat perantara yaitu sebuah kacamata yang bisa membuat kita masuk kedalam game ATHLON : Apocalypse. Kacamata tersebut dinamakan Cyber Gears.
"Jam 7 pagi yak?, aku harus bersiap untuk pergi bersekolah"
Shiro pun segera menyiapkan segala keperluannya untuk sekolah, seperti Buku, Pulpen, Penggaris, dll.
Setelah semua perlengkapan sekolahnya sudah siap, Shiro pun beranjak pergi untuk menuju ke sekolah nya yang berada tak jauh dari rumahnya.
Didalam perjalanan ternyata ponsel yang berada di saku celana Shiro berdering. Shiro pun langsung membuka ponsel nya yang bermerek Sumsang. Terdapat sebuah pesan masuk dari nomor yang tak dikenal yang isinya pesannya seperti mengajak shiro untuk ikut berpartisipasi dalam event yang diadakan didalam game ATHLON : Apocalypse
Yang Terhormat
ShiroDengan adanya pesan ini saya ingin memberitahukan bahwa saya mengajak anda untuk ikut berpartisipasi dalam Event yang diadakan di game ATHLON : Apocalypse. Event yang saya maksud adalah, siapapun yang bisa melewati semua rintangan yang saya berikan dan berhasil menaklukan boss di lantai 50, maka saya akan memberikan hadiah yang sangat besar terhadapat player yang sanggup menyelesaikan event tersebut. Saya harap anda ikut berpartisipasi dalam event ini.
Sekian pesan dari saya
-GM ATHLON : Apocalypse-Begitulah isi pesan yang shiro dapatkan dari nomor yang tidsk dikenal tersebut.
"Event yak? Kayaknya menarik, baiklah akan ku selesaikan event tersebut dan mendapatkan hadiah yang dijanjikan!! " Ucap shiro dengan sangat bergairah untuk ikut dalam event tersebut
"Aku akan ikut dalam event ini selepas pulang sekolah nanti"
Shiro pun melanjutkan perjalanannya ke sekolah dan berniat akan ikut event tersebut setelah pulang sekolah...
To be Continued ~
KAMU SEDANG MEMBACA
ATHLON : Apocalypse
FantasyVRMMORPG Sebuah genre game yang bisa membuat kita tidak akan pergi dari dunia VR dan lebih meninggalkan kehidupan dunia nyata. Shiro, seorang siswa SMA introvert yang suka bermain game VRMMORPG. Dia menyukai VRMMORPG setelah membeli sebuah Alat VR...