"KIANO ALDEVARAN HERNAWAN" teriak Resti tanpa sadar karena story Whatsapp yang barusan dilihatnya
Bagaimana tidak, terlihat di video tersebut beberapa penggalan kata yang manis hingga membuat orang akan fokus untuk menontonnya, tapi di akhir video muncul sosok hantu yang membuat siapa saja yang menonton akan kaget.
Al-ien
Itu apaan astaga
Lo bikin gue jantungan
Tanggung jawab lo, gue nggak bisa tidur
Al
WoiiRupanya Kiano memang sengaja bikin story lalu menonaktifkan Whatsaap nya, kurang ajar memang.
Gara-gara video tersebut Resti baru bisa tidur pukul 3 dini hari. Mana lagi, dirinya hanya di kamar sendirian ditambah rasa takutnya yang berlebihan.
***
"Itik, bangun!!" sayup-sayup terdengar suara seseorang yang sedang berusaha membangunkan gadis yang saat ini masih terlelap dalam tidurnya.
Tanpa memperdulikan kasur yang mulai bergerak karena kerusuhan dari orang tersebut, gadis itu memilih beringsut mengambil posisi paling nyaman karena kapasitas tidurnya yang terasa belum cukup.
"Resti," panggilan pertama.
"Itik," panggilan kedua.
"Kebo," panggilan ketiga.
"Bangun woii ini udah jam 7 loh, 30 menit lagi lo telat!" panggilan keempat berhasil, Resti langsung berlari ke arah kamar mandi. Kata-kata itu seakan sihir baginya, apalagi ini hari pertama menginjakkan kaki di SMA dan kata terlambat tidak boleh ada di hari pertamanya.
Sekitar 7 menit Resti baru keluar dari kamar mandi, dengan gerakan cepat dia memakai seragam sekolah, dan bergegas melakukan shalat subuh walau terbilang sangat terlambat.
Setelah selesai dan dirasa sudah siap, diambilnya tas serta masker di laci belajarnya.
Terakhir, dia mengambil handphone yang di-charger di atas nakas untuk menghubungi Kiano, tapi betapa kagetnya saat melihat jam ternyata masih pukul 06.10. Dia yakin orang yang membangunkannya tadi sedang tertawa di kamarnya karena pranknya berhasil.
Menghindari untuk tidak berdebat pagi-pagi, Resti memilih untuk melanjutkan tidur yang terganggu tadi karena kejahilan dari orang tersebut, dengan mensetel alarm pukul 07.15.
Orang yang membangunkannya tadi adalah Genta Septian, kakak pertama dari Resti, dia memang sangat jahil tidak jauh berbeda dengan Kiano.
Genta juga memiliki nama panggilan untuk Resti "ITIK" diambil dari nama Cantika, kata "Tik" kemudian ditambahkan huruf I di depannya. Entah apa maksud Genta memberinya nama tersebut.
Tak mau kalah, Resti juga memiliki nama panggilan kepada abangnya tersebut, Genta-yangan.
Bermula saat pacar Genta sering memanggilnya dengan kata "Yang-Genta", Resti meledek abangnya tersebut dengan terus mengulangi kata "Yang-Genta", karena terus mengulang-ulangnya, lidah Resti terpeleset menyebut kata Gentayangan, hingga kata tersebut menjadi kata yang sakral untuknya saat bertengkar dengan abangnya. Bagi Resti kata itu sangat cocok untuk abangnya***
HM HM... HALO DENGAN AL GANTENG DISINI
KUKRUYUK KUKRUYUK
WAKTUNYA BANGUN
EH.. KUCING MEOW
KAMU SEDANG MEMBACA
Love Story Acne Fighters
Teen FictionCerita ini berpusat pada kisah cinta Resti Cantika, gadis cantik yang dipenuhi jerawat di wajahnya. Walaupun begitu, dia tetap percaya diri. Dia harus dihadapkan 2 pria tampan Kiano Aldevaran Hernawan Sahabat, tetangga, sekaligus cinta pertamany...