Ihh, dia kok cantik, ya?
Ihh, dia kok tampan, ya?
Dia kok tinggi, ya?
Dia kok langsing, ya?
Kulitnya putih sekali!
Aku ingin seperti dia!
Kenapa aku seperti ini?
Bla bla bla...!!!Dear, kamu yang masih insecure dengan 'Penampilan'!
Saya paham benar, mungkin yang baca tulisan ini masih merasa belum puas dengan penampilan atau kondisi fisik. Atau, sudah cukup puas, tapi setiap melihat orang lain jadi minder dan merasa tidak ada apa-apanya.
Betul, bukan?
Iya, betul. Saya juga merasakan, kok:v
Kita bahas bersama, kuy!
Yang harus disepakati, saya tidak bermaksud menyinggung siapapun. Maka, mari kita pelajari bersama. Saya tidak menuntut kamu yang baca untuk merasa segera puas. Semoga dengan tulisan ini, kamu bisa mendapatkan hal baru yang merubah sudut pandang tentang indahnya dirimu.
|||
|||Salah satu ciri manusia adalah Tidak akan merasa puas.
Semenawan apapun, secantik apapun, setampan apapun, pasti ada yang merasa kurang.
Terus, mau sampai kapan merasa kurang?
Oke, mungkin 3 hal ini bisa membantu:)
1. Usaha Dengan Target
Fisik manusia bisa diubah jika kita mau berusaha untuk mengubahnya. Tentu dengan perjuangan. Jika belum berhasil, jangan menyalahkan diri. Mungkin belum tepat caranya.
Tapi, apa merubah ketetapan dari Tuhan tidak salah?
Sebenarnya salah besar! Karena, kita tidak mensyukuri dan menikmati pemberian Tuhan.
Banyakin bersucure, bukan insecure.
Wkwk!2. Stop Membandingkan!
Yang paling utama kamu tidak merasa puas adalah karena kamu selalu membandingkan dengan orang lain. Balik lagi ke ciri khas kita, tidak akan ada habisnya kalau kita selalu membanding-bandingkan fisik kita dengan fisik orang lain.
Kalau masih belum bisa berhenti membandingkan, coba kita lihat diagram di bawah ini!
Jika kamu lagi muncul insecure dan ingin membandingkan, pernah tidak, bahwa kamu mungkin lebih beruntung dibandingkan lainnya?
3. Latihan Bersyukur
Ini akan sangat membantu jika kamu benar-benar melakukannya.
Hasil berbagai penelitian psikologi menunjukkan bahwa bersyukur sangat berhubungan dengan kepuasan hidup, kebahagiaan serta ketenangan dalam menjalani hidup.
Maka dari itu, mari kita selalu bersyukur atas apa yang Tuhan berikan kepada kita!
🙂
@azainfahmi
18 Agustus 2020
KAMU SEDANG MEMBACA
Baca Ini Saat Kamu...
SpiritualBuat kamu yang suka insecure dan overthinking. Baca ini, kuy! Mau hidupmu lebih sempurna? Lebih berguna? Lebih bermanfaat? Caranya adalah berjuang! Bagaimana caranya berjuang? Ayok, kita baca dari secuil materi yang saya tuliskan:) Semoga bermanfaat...