Untuk kita Pejuang berusia 17-22 tahun.
Kepercayaan diri dan kemampuan kita untuk cepat beradaptasi adalah aset terbaik yang kita miliki. KITA LAYAK SUKSES!!!
Lelah. Capek. Galau.
Apapun bentuknya akan menjadi makanan sehari-hari. Itulah fakta yang harus kita terima. Kondisi tersebut adalah bahan bakar kita. Gunakan bahan bakar itu untuk membawanya melaju ke depan, bukan mundur ke belakang yang membuat kita tertinggal dari yang lain.
Usia kita adalah usia terbaik untuk mengarahkan segala energi yang ada.
Menonton kehidupan orang lain di youtube, media sosial dan game memang menghanyutkan. Tapi, apakah kita akan menghabiskan waktu banyak di situ?Di usia kini, sudah seharusnya kita merasakan perjuangan hidup untuk dirimu sendiri. Ini saatnya kita membangun pondasi untuk jalan hidup kita sendiri.
"INI HIDUPKU, INI PERJUANGANKU, THIS IS MY STORY!"
Berbicaralah kepada Tuhan, tanyakan sesuatu untuk masa depan kita. Mintalah petunjuk, jangan sombong. Apa yang mau kita sombongkan, sih?
Semua keahlian kita percuma kalau tidak mengenal Tuhan. Rendah hatilah! Kerja keras saja tidak cukup, kita juga butuh keajaiban datang. Dan keajaiban bisa datang kapanpun. Entah do'a mana yang akan terjawab. Kita harus menunggu sembari berusaha.
Lihatlah orang-orang sekeliling kita. Mereka adalah daya ungkit kita untuk meraih masa depan. Kita tidak harus dikelilingi orang hebat, kita hanya perlu orang-orang yang mendukung dan membantu kita terus maju ke depan. Jangan ceroboh memilih lingkungan yang justru menyeret kita ke dalam kemerosotan.
Kecewa. Menyesal. Ceroboh. Terluka. Dikhianati. Ditinggalkan. Dilupakan. Tidak dihargai.
Semua itu pasti akan kita rasakan. Bukan kita tidak pantas, justru karena kita sedang hidup. Nikmati dan tersenyumlah. Karena apa yang kita rasakan itu adalah anugerah Tuhan untuk membentuk kita menjadi pribadi yang lebih baik.
--Chanif Kurniawan
KAMU SEDANG MEMBACA
Baca Ini Saat Kamu...
EspiritualBuat kamu yang suka insecure dan overthinking. Baca ini, kuy! Mau hidupmu lebih sempurna? Lebih berguna? Lebih bermanfaat? Caranya adalah berjuang! Bagaimana caranya berjuang? Ayok, kita baca dari secuil materi yang saya tuliskan:) Semoga bermanfaat...