Cast: choi san
Dua hari setelah kelulusan aku dan beberapa teman melakukan pesta kecil-kecilan sebelum kami resmi berpisah untuk masuk perguruan tinggi yg berbeda
Tak ada yg istimewa dari acara itu, setelah makan kami ber-8 bermain truth or dare, well…. Berhubung pesta kami bertepatan dengan malam Halloween jadi kami semua sepakat setiap dare harus mempunyai 'kandungan halloween' di dalamnya seperti dare yg kuterima sekarang ini misalnya…
Disekolah, ruangan seni adalah yg paling ditakuti karena menurut rumor yg beredar ruangan itu dihantui oleh seorang wanita yg mati dibunuh karena tuduhan palsu, banyak yg percaya kalau arwahnya masih berkeliaran karena tak bisa tenang sebelum dia berhasil balas dendam atas kematiannya
Ok kurasa cukup ceritanya…. Sekarang kembali pada dare yg kuterima, tantangannya mudah…. Cukup tandatangain 1 lukisan and… you're done untuk hasilnya sendiri mereka akan memeriksanya bersama saat pagi
Jujur saja aku tak menyalahkan orang yg takut dengan ruangan ini karena memang hawanya sungguh membuatku tak nyaman, selain karena gelap posisinya yg berada di ujung juga membuat suasana terasa lebih mencekam. Tak mau berlama-lama aku pun langsung menorehkan tanda tanganku di lukisan nenek tua yg berada paling depan
"Jja! Selesai… waktunya kembali…" setelah menutup spidol aku pun bergegas menuju asrama sebelum petugas keamanan memergoki aksiku
Awalnya aku memang ingin sedikit menyombongkan diri karena sudah menyelesaikan dare paling berat yg mereka ajukan, tapi dalam hitungan detik senyumku pun langsung luntur saat aku melihat tanda tangan yg tadi malam berada dilukisan sekarang malah berpindah ke jendela
KAMU SEDANG MEMBACA
Fear: Nightmare
Terrorcuma sekumpulan cerita pendek horor baik fiksi maupun true story Nightmare sequel