Happy Reading!!
Sampai di depan kelasnya afifah memegang gagang pintu dan membukanya, di dalam sudah terdapat beberapa siswa siswi yang sudah duduk di tempat pilihannya masing-masing,Afifah kemudian berjalan masuk.
"permisi,semuanya"
sapanya setelah membuka pintu mata Afifah mengedarkan pandangannya untuk mencari kursi yang kosong. Ia melihat kursi yang kosong di bagian depan yang sudah diisi oleh seorang perempuan yang sedang sibuk memainkan handphone nya, Afifah menghampiri meja tersebut, lalu menyapanya untuk menanyakan apakah kursinya sudah diisi atau masih kosong.
" Hai, apa disini kosong?" Tanya afifah dengan ramah, ia berharap kursinya kosong jadi ia tak perlu mengambil kursi dan meja di depan kelas yang di sediakan ketika meja di dalam kurang.
" Oh hai, aah iya kosong kok duduk aja" jawab perempuan tersebut sambil tersenyum.
"makasih"
Setelah duduk afifah Mengambil novel di dalam tasnya di saat sedang fokus membaca, tiba-tiba temen sebangkunya bertanya.
"Btw,nama lu siapa?" tanyanya. Afifah yang sedang fokus membaca novel menoleh.
"Mutiara afifah panggil aja afifah" jawab afifah sambil tersenyum
" kalo lo siapa? "tanya balik afifah, ia berusaha berinteraksi dengan teman sebangkunya, bagaimana pun ia harus akrab dengan teman sebangkunya.
" Resty Rizkia ningsih lo bisa panggil gue Resty" jawab resty sambil tersenyum.
"nama yang cantik sama kayak orangnya" ucap afifah sambil terus menatap bukunya.
"cantikan juga lo" jawab resti mengelak afifah hanya mengedikkan bahunya tak peduli .
Sampai akhirnya guru yang memberi materi pun masuk di kelas dan mengakhiri perbincangan mereka.
***
Setelah masa perkenalan dan materi yang disampaikan telah selesai Sekarang para siswa-siswi sedang berada di kantin untuk mengisi perutnya. Afifah dan Resty Sedang duduk dan menunggu makanan yang mereka pesan sambil berbincang-bincang tiba-tiba berhenti saat pandangan mereka teralihkan oleh seorang siswi seangkatannya yang diganggu oleh siswa yang di perkirakan kakak kelas mereka di sana. Afifah yang melihat itu tidak tega lalu ia bangkit dari duduknya hendak menolong siswi tersebut terhenti saat tangan tiba-tiba di cekal terpaksa ia menoleh belum sempat melangkah ia urungkan niatnya karna Resty yang mencekal tangannya.
"jangan, katanya tuh cowo bad disini, kita masih murid baru fah"ujar Resty.
"Dan Lo mau biarin dia di ganggu seperti itu? Kalo Lo yang di posisi dia gimana?" Tanya Afifah, Resty bingung harus menjawab apa atas pertanyaan yang di lontarkan oleh Afifah. Akhirnya Afifah melepaskan cengkraman tangannya dari Resty dan pergi tanpa mendengarkan panggilan Resty
"fah" Teriak resty.
Sampai Afifah di Deket siswi tersebut lalu ia menarik lengan siswi itu kebelakang badannya.
"Maaf kak, kalo gak ada kepentingan mending gak usah ganggu dia deh"ucap Afifah dengan sangat berani. Siswi yang berada di belakang Afifah masih diam menunduk karna takut, walau ia sudah agak lega karna di tolong.
KAMU SEDANG MEMBACA
im fine (On Going)
No FicciónSenja memang indah,namun sayang hanya sejenak,meski begitu banyak orang yang menyukai senja.Sama halnya dengan diriku,sang penikmat senja.Diujung cakrawala sebelah barat ada senja yang indah. Sebagai sang penikmat senja aku selalu menunggu di tempat...