Kehidupan yang baru

54 11 4
                                    

Mentari tak secerah seperti biasanya,hawa dingi mulai menusuk ruam kulit gadis itu senyumnya nampak cerah seperti bunga matahari.

"Gilaa!!udah jam lima pagi,ya Tuhan kesiangan ini." ucap gadis itu sembari merapikan tempat dan bergegas ke kamar mandi

Gadis itu menuruni tangga dengan tergesa-gesa,ia membawa banyak tumpukan buku untuk dibawa ke rumah baca.Senyum dan manik matanya begitu indah.

"Selamat pagi!!ibuku tercinta."ucap gadis itu dengan nada lembut dan tegas

"Pagi juga nayla,ini masih jam lima lebih lima belas menit ,kenapa sudah bangun kamu?" tanya ibu sembari mempersiapkan sarapan

ya..gadis itu ialah Nayla Nathania Sidabutar,tubuhnya sangat proposional terkadang ia dipuji-puji karena kecantikan dan kepintaran nya yang diatas rata-rata namun nayla sangat rendah hati,gadis itu tidak pernah sombong ataupun angkuh.

"Ahhhh...,masa!ibu tidak hafal kegiatan putrinya sendiri." jawab nayla dengan pipi yang menggembung

"Maafkan ibu nay ,maklumlah uban ibu sudah banyak makanya sifat pelupa sering muncul." tutur ibu

"Hahaha....,iya bu.Oh iya!mungkin nanti ada kurir yang kirim barang bu,jadi tolong barangnya disimpan ya bu."

"Iya nay,sekarang sarapan setelah itu segera ke sekolah."

"Iya bu."

Tepat pukul setengah enam pagi,nayla pergi ke rumah buku.Hal pertama yang ia lakukan bertemu dengan anak-anak dan pengurus rumah buku,nayla disambut ramah oleh banyak anak-anak yang berwajah lucu-lucu dan mungil-mungil.
Kebahagiaan nayla cukup sederhana, ketika melihat anak-anak kecil tersenyum dan memiliki semangat belajar yang tinggi senyum dan hatinya pun tidak pernah redup.

    "Pagi adik-adik,kakak udah bawain buku bacaan baru lagi."

"Wahhh!!asyikkk...,." ucap anak-anak dengan riang gembira

    "Tapi kak,tadi pacar kak nayla ada disini."

"P-p-pacar?"tanya nayla dengan nada kaget

"Iya kak, namanya kak yugo..eh salah kak jugo..bukan-bukan namanya kak Hugo." Jawab anak kecil yang bernama memei

     "Hu-hu-hugo?."

"Hai nayla." Sapa hugo di belakang nayla sembari melambaikan tangan

    "Haii hugo,kenapa lo tiba-tiba ada disini?."tanya nayla dengan wajah heran

"Oh itu..,gua disini nganterin makanan dari mami buat adik-adik."jawab hugo dengan senyum mengembang

     "Makasih."ucap nayla

"Sama-sama,btw lo berangkat ke sekolah bareng sama gua aja nanti keburu bel ."

"Enggak ngrepotin,kan?."tanya nayla

"Enggak nay,buat lo apasih yang gua engga bisa."jawab hugo

     "Ya udah,ayo berangkat! adik-adik kak nayla dan kak hugo ke sekolah dulu ya kalian semangat belajarnya."

"Siap kak,hati-hati."

Kendaraan Hugo melaju dengan cepat ditengah kota,beberapa kendaraan umum sudah lalu lalang.Manik mata nayla menatap keindahan kota itu, namun ia tidak sadar bahwa dari tadi hugo mentapnya lewat kaca spion.
Tak menunggu waktu lama kendaraan Hugo sampai di parkiran sekolah,Sorot mata penghuni sekolah memandangi mereka berdua bahkan ada yang menggosipkan kalau nayla dan hugo memiliki hubungan spesial

    "Nay-naylaa udah sampai nih."Ucap hugo sembari melepas helm

"Oh..udah sampai ya?"tanya nayla dengan wajah polos

NAYLA untuk NATHAN (ON GOING)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang