Halo!
Lovy Colora di sini. Ingin sedikit cerita dan curhat tentang publikasi novel yang akan kalian baca.
Kalau kalian ke sini setelah ngecek novel Which Pauper, Which Killer? mungkin kalian tahu kalau judul ini adalah sumber dari novel rewrite tersebut.
Iyap, Twins or Another adalah novel yang saya tulis saat usia SMP. Tepatnya saat saya masih 13 tahun dan belum memiliki Wattpad. Dulu, yang saya punya adalah Widbook, di sana lah saya mengetik dengan semangat. Sayangnya sekarang web tersebut telah tutup.
Sebetulnya saya ingin blurb-nya sesuai dengan blurb yang saat itu saya pajang di Widbook, tapi saya tidak ingat bagaimana bunyinya. Saya merasa tidak ingin membuat blurb baru karena saya sendiri mem-publish novel lama ini hanya sekedar untuk referensi.
Karena novel ini sempat saya bangga-banggakan semasa kecil saya. Sewaktu itu saya berhasil menyelesaikan naskah Twins or Another ini yang sepanjang 99 halaman dalam rentang waktu tak sampai 2 bulan. Itu pertama kalinya saya dapat menulis naskah panjang dalam waktu singkat. Apalagi saya berhasil mencapainya bukan karena berusaha memenuhi suatu tenggat waktu, melainkan murni karena saya sangat menikmati proses penulisan novel ini.
Tapiiiiii ....
Tolong jangan berekspetasi besar dengan ceritanya. :')
Plotnya bagus, orisinil, segar dan tidak pasaran. Tapi karena dikemas oleh seorang anak perempuan 13 tahun jadi, ya ... gaya menulisnya pun ... ya gitulah ... namanya juga anak-anak.
Cringe Warning.
Peringatan. Membaca novel ini dapat menyebabkan Anda meringis-meringis malu gimana gitu, padahal yang menulis bukan Anda. Lanjutkan hanya bila Anda cukup kuat iman.
Ah, iya, tiap babnya juga tidak saya pisah-pisah, jadi per chapter Wattpad ini isinya panjang. Ada yang babnya sampai 4k kata. Saya tidak berniat membagi-bagi isi babnya agar lebih pendek untuk dibaca per chapter. Dan juga, selain tulisan italic dan separator yang tidak ditengah dikarenakan saya paste as plain text, saya tidak mengubah apapun isinya, bahkan typo pun saya tinggalkan. Seperti yang saya bilang, saya mengunggah novel ini hanya sebagai referensi.
Barang kali kalian juga sedang mempertimbangkan menulis ulang karya lama kalian. Dengan saya meletakkan novel ini di sini, kalian bisa mempelajarinya. Walaupun, yah ... membaca novel ini agak mengikis spiritual dan mental—termasuk saya sendiri yang dulu pernah membanggakannya—tapi seperti pepatah china kuno mengatakan "One man's fault is another man's lesson". Iya, novel ini sangatlah cringe material, tapi justru itu artinya kalian bisa mempelajari contoh-contoh yang salah dalam menulis fiksi drama.
Jangan ragu memberi tanggapan dari prespektif pembaca sekalian dan berbagi pendapat mengenai bermacam writing fails yang dapat kalian temukan dalam novel ini. Saya juga sangat terbuka bila kalian ingin mempertanyakan suatu hal.
Ah, hampir lupa untuk mengenalkan proyek penulisan ulang fiksi-fiksi saya yang bertema serial killer. Project Rewrite: Beautiful Lost Stars. Untuk info lengkapnya kalian bisa cek surat saya di Tumblr.
Sekian, sampai jumpa. Dan selamat membaca bagi yang telah bersedia menyiksa diri.
Lovy Colora
KAMU SEDANG MEMBACA
Twins or Another
Teen FictionNaskah asal dari buku pertama Project Rewrite: Beautiful Lost Stars.