Posisi Sangkakala

1 0 0
                                    

Dimanakah posisi sangkakala diletakkan :

Rasulullah Saw menyampaikan kepada para sahabat nya bahwa sangkakala sudah berada dimulut malaikat yg bertugas (Israfil)

Abu said RA, nabi Muhammad Saw bersabda :
"bagaimana aku dapat merasakan nikmat, sebab malaikat pemegang sangkakala sudah memasukkan sangkakala (ke mulutnya).
dan ia pasti akan meniup sangkakala itu, jika telah mendengar perintah untuk meniupnya."
para sahabat yg mendengarkan merasa takut.
Lalu Rasulullah Saw bersabda :
"ucapkanlah, cukupkanlah Allah sebagai pendorong kami dan dia sebaik-baiknya pelindung. Hanya kepada Allah-lah kami bertawakal dan (berserah diri)."
(HR. Tirmidzi)

Berapa kali sangkakala itu ditiup ?

Sangkakala nantinya akan ditiup sebanyak 3 kali
tiupan 1: menggoncangkan langit dan bumi
tiupan 2: sebagai pertanda manusia dibangkitkan kembali
tiupan 3: mengumpulkan manusia dipadang mahsyar

Allah Swt berfirman:
"dan (ingatlah) pada hari (ketika) sangkakala ditiup, maka terkejutlah apa yang ada di langit dan apa yang ada di bumi, kecuali siapa yang dikehendaki Allah. dan semua mereka datang menghadap-Nya dengan merendahkan diri."
(QS. An-Naml : 87)
kemudian tiupan kedua dan ketiga sesuai firman Allah
Allah Swt berfirman:
"dan sangkakala pun ditiup maka matilah semua (makhluk) yang di langit dan di bumi kecuali mereka yang dikehendaki Allah. kemudian ditiup sekali lagi (sangkakala itu) maka seketika itu mereka bangun (dari kuburnya) menunggu (keputusan Allah)."
(QS. Az-Zumar : 68)

Sebagian ulama mengatakan sangkakala ditiup sebanyak 2 kali.
tiupan 1: membuat semua makhluk terkejut dan mengalami kematian
tiupan 2: untuk membangkitkan manusia dan dikumpulkan dipadang mahsyar
Allah Swt berfirman:
"(sungguh, kamu akan dibangkitkan) pada hari ketika tiupan pertama mengguncangkan alam,
(tiupan pertama) itu diiringi oleh tiupan kedua."
(QS. An-Nazi'at 6-7)

Yg paling kuat diantara pendapat itu adalah yg kedua.
"kemudian ditiup lah sangkakala, tidak ada seorang pun yg mendengar nya kecuali dia memasang pendengarannya dan menjulurkan lehernya.
Rasulullah Saw bersabda,
'maka orang yg pertama kali mendengarnya adalah seseorang yg memperbaiki telaga untuk untanya.'
beliau berkata,
'dia pun mati, dan orang-orang pun mati.'
kemudian Allah mengirim hujan gerimis yg darinya Allah menumbuhkan (membangkitkan) jasad-jasad manusia, kemudian ditutup lah sangkakala yg kedua. maka tiba-tiba mereka berdiri menunggu (putusannya masing-masing)."
(HR. Muslim)

-grainsa islamic

Grainsa Islamic Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang