03

20 3 0
                                    

Bismillahhirrahmanirrahim...


Saat ini alif tengah duduk manis di kursi penumpang,di bagian depan terdapat pak adi sopir keluarganya yang tengah menyetir mobil. Alif baru pulang dari sekolah,setelah beberapa menit di perjalanan mobil mewah itu berhenti di garasi rumahnya. Alif segera turun dari mobil,saat ia ingin membuka pintu rumahnya terdengar teriakan dari keysa.

"Kak aliff!"

"Apa?" Tanya alif dingin.

"Kak alif keysa mau nanya,kak alif ingat nggak hari ini hari apa?" Tanya keysa dengan antusias.

"Hari kamis" Jawabnya dengan cuek.

"Ishh kak alif beneran nggak ingat sama sekali?" Tanya keysa memastikan.

"Kakak nggak ingat,udah sana kamu pulang aja!" Ucap alif dingin.

"Kak alif marah sama keysa?"
"Keysa punya salah apa sama kak alif?" Lanjut keysa dengan suara lirih.

Alif yang mendengar itu tanpa menjawab apa yang keysa tanyakan langsung membuka pintu rumahnya dan masuk ke dalam rumah tanpa memperdulikan keysa. Keysa yang melihat itu langsung berlari menuju rumahnya,saat sudah sampai ia segera membuka pintu rumahnya dan melangkahkan kakinya ke dalam ruang keluarga. Di sana terdapat orang tuanya yang tengah menonton televisi,bunda kirana heran saat melihat putri kecilnya berjalan ke arahnya dengan lesu.

"Kamu kenapa sayang?" Tanya sang bunda kepada keysa.

"Huaaa bunda hiks hiks hiks" Tangis keysa dengan kencang,ayahnya yang melihat keysa menangis pun ikut
bingung.

"Hei anak ayah kenapa nangis?" Tanya sang ayah sambil mengusap air mata keysa yang turun di pipi bulatnya.

"Sini ayah peluk" Lanjut sang ayah.

"Kenapa nangis hmm?"

"Hiks hiks hiks ayah,t-tadi kak alif cuekin keysa" Ucap keysa sambil terisak.

"T-terus kak alif tadi nyuruh keysa pulang huaaa hiks hiks" Lanjut keysa dengan tangisan yang semakin keras.

"Mungkin kak alif lagi capek sayang" Sahut sang bunda dengan lembut.

"Bunda sama ayah ingat nggak hari ini hari apa?" Tanya keysa setelah tangisannya berhenti.

"Hari kamis kan?" Jawab sang ayah.

"Ishh kenapa semua orang nggak ingat sih" Kesal keysa dengan dengan mengerucutkan bibir mungilnya,ia melangkahkan kakinya dan masuk ke dalan kamar. Tanpa keysa sadari kedua orang tuanya yang melihat tingkah keysa pun tersenyum.
Di dalam kamarnya keysa sedang merebahkan tubuh mungilnya di atas kasur sambil menatap langit langit kamar.

"Kenapa sih semua orang nggak ingat hari ini hari apa,hari ini kan hari ulang tahunnya keysa" Ucapnya dengan cemberut.

"Tadi kenapa ya kok kak alif cuek banget sama keysa,keysa salah apa?" Tanya keysa pada dirinya sendiri.
Keysa beranjak dari tempat tidur dan melangkahkan kakinya ke balkon kamar,ia melihat kak alif sedang duduk di kursi teras rumahnya.

"Kak alif!" Teriak keysa dan langsung mendapatkan tatapan datar dari alif.

"Kak alif,keysa punya salah apa sama kak alif?" Tanya keysa dengan sedikit keras agar alif bisa mendengarkan suaranya.

"Kalau keysa ada salah keysa minta maaf" Lanjut keysa,alif yang mendengarkan suara keysa segera beranjak dari tempat duduknya dan melangkah masuk ke dalam rumah. Keysa yang melihat itu langsung berlari menuju tempat tidurnya,ia  menyembunyikan wajahnya di bantal dan menangis. Karena lelah menangis,rasa kantuk mulai menyerangnya. Keysa pun terlelap dengan wajah yang sembab.
                      ●●●●●●●●●●●

Sepasang suami istri itu kini tengah memasuki kamar putri kecilnya sambil membawa kue berbentuk beruang dengan lilin angka 6 di atasnya,di belakangnya terdapat seorang anak laki laki yang tengah membawa boneka beruang berukuran sedang. Orang itu adalah bunda kirana,ayah alzam dan alif,bunda kirana yang melihat keysa sedang terlelap ia tersenyum,ia melangkahkan kakinya untuk membangunkan keysa.

"Sayang bangun" Ucap bunda lembut dengan tangan yang mengusap pipi bulat keysa. Keysa yang merasa tidurnya terganggu pun mengerjapkan kedua matanya.

"Selamat ulang tahun"
"Selamat ulang tahun"
"Selamat ulang tahun keysa,selamat ulang tahun" Suara nyanyian bunda,ayah dan alif. Keysa yang melihat itu segera mendudukkan  dirinya dengan tangan yang memeluk boneka.

"Tiup lilinnya"
"Tiup lilinnya"
"Tiup lilinnya sekarang juga,sekarang juga,sekarang juga"

"Ayo sayang lilinnya di tiup dulu" Ucap sang bunda sambil tersenyum.

"Hufff" Setelah meniup lilinnya keysa melihat ke arah alif.

"Kak alif?"

"Kak alif udah nggak marah lagi sama keysa?" Tanya keysa.

"Enggak kok,siapa bilang kakak marah sama keysa?" Jawab alif sambil tersenyum.

"Tapi tadi-"

"Maaf ya tadi kakak udah cuekin kamu" Ucap alif memotong pembicaraan keysa.

"Iya,tapi jangan gitu lagi tadi keysa sampai nangis" Ucap keysa cemberut.

"Iya nggak lagi,promise" Ucap alif sambil menautkan jari kelingking nya dengan keysa.

"Sudah sudah,sekarang waktunya potong kue" Ucap sang bunda.
Dengan senang keysa memotong kue ulang tahunnya dengan di bantu sang bunda. Setelah kue terpotong keysa memberikan suapan pertama untuk sang bunda,setelah itu untuk ayah dan terakhir untuk alif.

"Selamat ulang tahun keysa,semoga panjang umur,sehat selalu,dan menjadi anak yang sholehah aamiin" Ucap alif memberikan selamat kepada keysa.

"Ini kado dari kakak buat keysa" Lanjut alif sambil memberikan boneka beruang sebagai kado ulang tahun keysa.

"Makasih kak alif" Ucap keysa dan mendapat senyuman dari alif.

"Selamat ulang tahun sayang,semoga penjang umur,sehat selalu,menjadi anak yang pintar,dan menjadi anak yang sholehah aamiin" Ucap sang bunda dengan mencium pipi keysa.

"Barakallahu fii umrik anak ayah,do'a ayah selalu untuk putri kecil kesayangan ayah" Ucap sang ayah sambil mencium kening keysa.

"Terimakasih bunda,ayah,kak alif. Keysa bahagiaa banget" Ucap keysa dengan senyum lebarnya.

"Iya sama sama"

"Tadi keysa kira kalian lupa sama ulang tahunnya keysa" Ucap keysa sambil cemberut.

"Mana mungkin kita lupa sama ulang tahunnya anak kesayangan ayah sama bunda" Ucap sang ayah sambil terkekeh.

"Udah jangan cemberut terus,senyum dong" Lanjut sang ayah dan langsung mendapat senyuman dari keysa.

"Keysa mau kado apa dari bunda sama ayah?" Tanya sang bunda.

"Keysa nggak mau apa apa kok bunda,keysa cuma mau selalu bersama dengan ayah,bunda dan kak alif" Jawab keysa sambil tersenyum,perkataan keysa mampu membuat semuanya tersenyum haru.






Segitu dulu ya,jangan lupa vote dan komentarnya biar aku tambah semangat buat bikin part selanjutnya. Terimakasih❤





Kamu telah mencapai bab terakhir yang dipublikasikan.

⏰ Terakhir diperbarui: Jul 15, 2021 ⏰

Tambahkan cerita ini ke Perpustakaan untuk mendapatkan notifikasi saat ada bab baru!

ALIFTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang