AWALNYA AXELLILA

2 2 3
                                    

"banyak orang yang miskin diinjak-injak harga dirinya dan itu termasuk aku"
_AXELLILA YERGRIA AGGRANTARA.

-----

NAMANYA Axellila, siswi dengan beasiswa tetap selama tiga tahun penuh di sekolah nya.

Brantara International High School, merupakan sekolahnya para orang elit di daerah ibu kota. Dengan fasilitas serba lengkap menjadikan sekolah ini sangat unggul dibandingkan sekolah-sekolah international lainnya.

Axellila mendapatkan predikat sebagai  siswi teladan. Ia sangat pintar dan berprestasi. Namun yang mengisi benak siswa-siswi tiap kali mendengar namanya adalah.........

Axellila si anak miskin

Axellila si anak yang terbuang

Axellila si muka dua

Axellila kacung sekolahan

"MARI KITA SAMBUT KACUNG SEKOLAHAN KITA YANG BERNAMA AXELLILA"

Teriakan itu sudah menjadi sapaan tiap pagi dia masuk ke kelasnya, iya, sapaan yang mengandung hinaan di dalamnya namun axellila sudah kebal dengan semua ini.

Bahkan satu teman pun tidak dia miliki, karena beberapa teman kelas nya akan bersikap baik layaknya sahabat saat ada butuhnya saja.

"Woi kacung, kerjain nih tugas gue, inget jangan asal-asal ya lo, awas aja sampai ketahuan gue kalo elo gak ikhlas kerjain tugas nya, gue gak ngasi uang nya "dia adalah ERIZIA TRAYRA DRERISON kerap dipanggil Trara yang katanya adalah ratu di sekolah international ini. Parasnya yang cantik dengan semua aksesoris dan pakaian yang dikenakan, tentu tidak heran jika semua orang mengakui nya sebagai ratu sekolah ini. Dan pengakuan itulah yang membuat gadis ini berlagak bagai ratu di sekolah.

"Tolong kerjakan tugas aku juga ya, jangan lupa salahin dua soal" salah satu sahabat gadungan mulai beraksi. Dia adalah CRELLA DRITIA AGRIXMOND dipanggil Crella yang dianggap memiliki kepribadian manis, sopan, dan rendah hati. Mungkin sikap itulah yang ada di benak siswa-siswi tiap kali mendengar namanya. Namun bagi axellila, itu hanyalah pencitraan.

"i i iya"

"Wiii baik amat lo li" Dia adalah ERDRIANA PRANFARINE ARFARISMA  yang disapa Farin yang memiliki sifat cuek dan acuh saat semua orang menghina Axellila namun kadang dia menghina secara tidak langsung pada axellila

"yoi murid teladan" itu adalah siswa yang duduk di samping crella. ARDRANNA GREANKRA DRANTAMA yang disapa dengan nama Grean merupakan anak dari keluarga terkemuka dan satu-satunya cucu laki-laki di keluarga drantama. Berprilaku buruk, kerap berkata kasar, dan emosional saat ada orang yang menggangu privasi nya. Ia memiliki bakat dalam bidang musik dan memiliki vokal suara bernyanyi yang merdu

Sontak semua orang yang ada di kelas itu tertawa akibat ucapan Grean yang menurut mereka lucu, iya lucu, karena itu bukan pujian tapi hinaan namun seperti biasa axellila hanya tersenyum menanggapinya

Kekuatan uang itu sangat besar, sampai-sampai membuat seorang axellila yang mengandalkan beasiswa bungkam saat diperlakukan seperti itu

I am happy with youTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang