Sebuah perasaan yang di namakan kesedihan
Sedih, adalah sebuah perasaan dimana ada sesuatu yang menusuk tepat di dalam hati kita. Jantung kita seakan berdetak pelan, rasanya berat, rasanya sakit, namun tidak ada apapun disana. tapi terkadang detak jantung malah berdetak kencang sampai kalian tidak mampu bernapas.
perasaan itu tidak menentu, terkadang sakitnya seperti semut merah yang kesal karena menganggu ketenangan mereka. Tapi di lain waktu perasaan itu seperti hujanan anak panah yang datang dengan cepat, menusuk-nusuk hingga, menimbulkan ribuan rasa sakit yang luar biasa walaupun tidak terlihat.
Mungkin ada ribuan perumpamaan yang bisa di pakai, tapi seperti apapun perumpamaan itu. Perasaan sedih seseorang, tidak akan ada yang mampu mengerti, selain diri mereka sendiri.
Berteman dengan kesedihan.
Kita berteman dengan cinta, berteman dengan kebahagiaan, tapi kenapa banyak dari mereka yang tidak ingin berteman dengan kesedihan?
Kesedihan mungkin memang menyebalkan. Saat sedih kita tidak dapat berpikir, tidak bisa tidur dengan nyenyak, semuanya yang kita lakukan rasanya tidak ada artinya. Akhirnya kita malah membenci kesedihan.
Padahal jika berteman dengan kesedihan, perasaan kita akan berbeda. Rasa sakit kita akan berkurang, karena kita sudah mengenal kesedihan. Rasa sakit yang terus berulang membuat kita lebih kuat. Seperti bekas luka yang membuat kulit menjadi tebal ( aku tidak tau apa bukti ilmiah ini benar atau tidak, anggap saja itu benar ) pada akhirnya kesedihan tidak akan menjadi masalah, dia akan mengalah, dan kita akan mengerti dirinya.
berteman dengan kesedihan bukan berarti kesedihan akan menghilang. Kesedihan akan ada tapi perasaan itu akan berubah menjadi rasa sakit semut merah yang perlahan memudar, atau mungkin akan seperti jarum suntik yang berisi cairan imum. Sakitnya hanya sesaat, tapi memberikan kekebalan yang bertahan lama.
KAMU SEDANG MEMBACA
SENDU
SachbücherSendu, kumpulan kata-kata lara untuk kalian yang merana. Setiap kata dalam cerita mengambarkan peristiwa yang pernah ada. Mungkin ada dari kalian yang ingin mencari teman yang merasakan dan memahami setiap kesedihan yang ada. Cinta yang memberikan...