02.

53 13 1
                                    

Happy reading!


.

.

.




"Giselle!" teriak seorang laki-laki. Giselle yang baru balik dari toko untuk membeli gula pun menoleh dan tersenyum. Dia melambaikan tangannya kearah laki-laki itu.

"Hai chan,ngapain?" tanya Giselle. Haechan,teman SMA Giselle berhenti di depan Giselle sambil mengatur nafasnya.

"Tadi aku dapet pesan dari bu Jessica. Katanya,minggu depan semua anak kelas 11 harus nyelesaiin tugas dari dia. Kamu udah belum?" tanya Haechan. Giselle berpikir sebentar lalu mengangguk "Udah chan. Kenapa?mau nyontek?"

"Enggak. Tadinya sih kalo kamu belum ngerjain,aku mau ngajak kamu belajar bareng Junkyu sama Lia. Eh taunya kamu udah dong." Balasnya sambil cemberut. Giselle terkekeh.

"Yaudah,lain kali kabarin dong,biar aku gak ngerjain dulu." Ucap Giselle. Haechan mengangguk lalu ngelihat ada rambut di bahu Giselle. Dia mengambilnya lalu mengerutkan keningnya.

"Sejak kapan rambut kamu rontok sel?"

Giselle melihat rambutnya yang ada di tangan Haechan. Dia mengacak-acak rambutnya sendiri lalu melihat ada satu dua helai yang jatuh. Aneh. Padahal Giselle gak pernah ngalamin 'rambut rontok' sebelumnya.

"Mungkin efek shampoo..?" gumam Giselle. Haechan yang melihat Giselle kebingungan pun membantu menata rambutnya. "Pakek shampoo apa kamu sel?"

"Pantene."

"Dulu pernah pakek shampoo lain?"

"Sekarang pakek oli."

"Apasih ah receh ahaha!" Haechan tertawa lalu mengusap kepala Giselle setelah membantu merapikannya.

"Ya kamu kan yang mulai. Btw,aku pulang dulu ya? Nanti kak Karina ngamuk." Pamit Giselle sambil mengangkat kantong plastic berisi Gula dan beberapa snack.

"Oke. Hati-hati di jalan ya sel!"

Giselle membalas ucapan Haechan dengan tangannya yang membentuk 'ok'


.

.

.


"Ninggie pulang!"

Karina yang duduk di depan dapur sambil main hp bangkit lalu tersenyum kearah pintu masuk. "Wah Ningning udah pulang. Gimana sekolahnya?"

Ning Yizhuo,atau kerap dipanggil Ningning adalah yang termuda di rumah ini. Dia dari china,sama kayak Shuhua dan Yuqi. Kalau biasanya orang-orang disini pada ngegas,kalau Ningning ini suka teriak. Ningning suka banget highnote,karena dia suka nyanyi. Bukan hanya nyanyi,ketawa aja dia pakek Highnote.

Ningning kelas 9 SMP. Mau lulus juga sebenernya. Di antara yang lain,Karina paling sayang sama Ningning. Factor pertama karena Ningning yang termuda. Factor kedua, karena Ningning yang paling waras.

"Kak Karin! Ningning tadi dapet tugas praktik IPA masalah zat-zat. Kakak nanti bantuin Ningning ya?"

Ningning berjalan menuju tempat Karina lalu duduk didepannya. Karina mengambilkan Ningning air putih lalu kembali ke tempatnya tadi sambil angguk-angguk.

"Nanti kita ke labolatorium bareng. Kata pak Leetuk tadi,dia juga mau ngasih tau sesuatu tentang penemuan barunya." Balas Karina. Mata Ningning berbinar.

[01] The labyrinth | aespa ft. (G)I-DLETempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang