*ੈ✩Getaran kecil

462 89 1
                                    

Happy Reading! 🤎

Selesai sudah acara makan-makan mereka, tiga remaja cantik tersebut langsung menuju supermarket yang berada dilantai terbawah. Hari ini mereka sama-sama berjanji tidak membeli baju dan printilan fashion lainnya, hari ini mereka hanya akan dipenuhi dengan makan, makan, dan makan.

"Ambil Dumpling keju yang banyak ya, Jes!" ucap Clea seraya memilih sosis-sosis yang ada di freezer.

"Iyaa, Beib, tenang aja, Dumpling keju, Dumpling Ayam, and Crabstick yang paling banyak gue ambil."  jawab Jessie yang masih sibuk memilih Dumpling, sedangkan Neo sibuk memilih Mie.

"Guys mau Mie low calorie kayak biasanya atau mau yang biasa?" tanya Neo sambil menunjukkan 2 pack Mie yang berbeda.

Clea menghampiri Neo kemudian berfikir sebentar,
"Hmm.. yang biasa deh sekali-sekali, jarang juga kan kita beli Mie yang 300 keatas kalorinya, kita lagi cheating juga kan hari ini." ucap Clea setelah berfikir sebentar. Ya Clea, Jessie, dan Neo memang menjalani hidup sehat, tidak, mereka tidak diet, hanya mengatur pola makan, makan makanan yang bersih, olahraga rutin seminggu 5x, dan minum air putih yang cukup tentunya.

"Nanti tinggal nge-Gym, kapan lagi coba kita makan Junkfood? udah 11 bulan gue makan sayur terus kayak kambing." seru Jessie yang memang sudah mulai bosan makan sayur. Menurut Jessie, sayur memang makanan wajib setiap hari, hanya saja 11 bulan kemarin Ia full makan bersih, ralat, terlalu bersih. Dan baru ada kesempatan makan Junkfood saat tahun baru, masa iya dia sia-siakan?

Move dari perbakso-an dan permie-an, sekarang mereka menuju freezer Yoghurt, menurut mereka bertiga, Yoghurt adalah cemilan wajib, manfaatnya juga bagus terutama untuk melancarkan pencernaan.

Move dari perbakso-an dan permie-an, sekarang mereka menuju freezer Yoghurt, menurut mereka bertiga, Yoghurt adalah cemilan wajib, manfaatnya juga bagus terutama untuk melancarkan pencernaan

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Neo menatap Troli belanja mereka
"Apalagi yang kurang?" tanya Neo.

"Hmm.. Ramen, Dumpling, Bakso, Tomyam instan, Mie, Yoghurt, Keju, Jamur, okey udah semua, guys!" ucap Clea seraya membaca list di notesnya.

"Mau langsung pulang atau mau kemana dulu gitu?" tanya Jessie. Aneh rasanya kalau mereka tak mampir kesana kesini dulu.

"Taichan yuk!" ajak Clea, sepertinya makan Taichan di malam yang dingin sepoy-sepoy seperti saat ini sangat pas.

"Great idea, Beib, yuk!" sahut Neo menyetujui.

Mereka langsung saja menuju kasir dan membayar semua belanjaan untuk tahun baru besok, dan untungnya antrean tidak terlalu panjang.

Setelah membayar semua belanjaan, mereka langsung saja menuju basement tempat Clea parkir mobil, Jessie dan Neo berangkat bersama tadi sore diantar supir pribadi Jessie dan mereka minta di drop saja depan mall.

"Nanti take away juga gak sih Taichan nya? perut gue lagi karet banget," ucap Neo seraya mengelus perut ratanya.

Jessie mengangguk setuju,
"Boleh, gue nanti malem juga pasti ngemil." ucap Jessie kemudian.

TwinFlameTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang