(1) Bagaimana rasanya menjadi seorang INFP?

171 15 3
                                    

'FORREST GUMP'NYA DUNIA KEPRIBADIAN!

Ini menurut pengamatan pribadi saya aja ya, jadi bisa beda antara satu dengan yang lain

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.


Ini menurut pengamatan pribadi saya aja ya, jadi bisa beda antara satu dengan yang lain. Tapi INFP menurut saya adalah wujud dari kemurnian, Kepolosan dan Keunikan yang paling pure dari manusia itu sendiri. Sifat mereka laksana cahaya yang mencari kegelapan. Laksana atap yang mencari hujan. Laksana api yang mencari dingin. Mereka bisa melihat bahwa tidak ada kebaikan yang tidak memiliki bayangan. Dan tidak ada kejahatan yang tidak memiliki hati.

Merekalah Forrest Gump, kepribadian jenaka yang tidak bisa diperkirakan ketulusannya. Mereka polos tanpa benci. Dan menerimanya dengan ringan hati. Tak ada duka yang melekat selamanya dihati mereka sebagaimana tak ada musim dingin yang tak berganti menjadi semi nantinya.

Kalian tahu tentang Forrest Gump bukan? Sosok itu muncul di film Tom Hanks dan mendapat predikat sebagai mahakarya manusia tentang cinta. Jika kita melihat Forrest Gump, maka awalnya kita hanya akan melihat ia sebagai manusia pincang yang senang direndahkan. Tapi hidup Forest dibangun atas dasar Cinta dan keyakinan. Bahwa tak peduli seburuk apapun semua ini terlihat. Akan selalu ada kebaikan yang bisa kita rekat. Kepincangan Forest membuat ia tidak berhenti mencoba berlari dilain masa.

(kalo gatau buka gugel sana)

Kebodohan Forest membuat ia tidak akan berhenti melucu diberbagai waktu. Kepolosan Forest tidak akan berhenti membuat dia mengejar hati yang berulang kali pergi. Dan begitulah INFP sejatinya. Mereka si idealis yang penuh cinta kawan. Cinta dan perjuangan adalah mimpi yang kerap mereka senandungkan dalam hatinya.

Mereka adalah kawan tanpa bahaya dari semua kepribadian yang ada. Satu-satunya masalah mereka justru adalah diri mereka sendiri. Cenderung mengedepankan orang lain dan rela berkorban sendiri seperti sudah bawaan mereka. Disaat orang lain menjelekkan kebusukan seseorang, ia dengan tulus menyebutkan sisi baiknya. Bahkan iblis terburuk sekalipun bisa ia ambil kepedihan hatinya sebagai pembelajaran.

Mereka loyal pada setia dan masuk barisan manusia paling sering patah hati karena ditinggalkan. Namun sepedih apapun hatinya, mereka lebih senang menunjukkan senyuman. Topeng yang mereka kenakan adalah simbol smile (😊) yang takkan pernah meluntur sepanjang mereka bernafas.

Mereka adalah makhluk yang mengedepankan cinta. Tapi bukan berarti tanpa adanya logika. Kecenderungan mereka berpikir adalah dari semua mata dan wajah yang ia temui. Mereka paham siapa penipu seperti ibu mengenal anaknya sendiri. Tapi jiwa mereka yang senantiasa memberikan kesempatan selalu saja membiarkan 'penipu' itu masuk ke hidupnya. Selalu memberikan kesempatan seolah jadi bagian tak terpisahkan dari kelapangan hati mereka.

Apabila bermusuhan, INFP adalah pengintropeksi diri yang jujur. Ia tidak mencari alasan pembenaran dirinya. Justru ia kerap kali mencari kesalahan dirinya. Mereka akan mencari sekuat tenaga agar ia memiliki alasan meminta maaf pada musuhnya. Tak peduli mau seberapa tidak bersalah INFP, mereka selalu menemukan sepercik noda pada perbuatannya sendiri.

INFP's ThinksTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang