941010 vs 021115
Senorita by Shawn Mendes & Camila Cabello
...
Suatu pagi yang sangat cerah hingga memancarkan segala aura positif para penghuni di sana, tersorotlah seorang wanita yang nampak paling menonjol di sana. Kulit putih langsat khas Benua Asia bersinar di atas rata-rata daripada penghuni asli Miami yang memilih mengubah warna kulitnya di bawah sinar matahari. Mungkin ingin menampilkan kesan yang bervariasi daripada hanya sekedar cantik yakni eksotis.
Wanita asia dengan gaya modis serba hitam selain jeansnya berjalan memakan semua atensi sekitar terlebih saat memasuki sebuah kelas dengan pembawaan tenang dan tatapan dinginnya.
Senda gurau kelas seketika menghening dengan gerakan melambat. Semua wajah menengok ke depan setelah mendengar hentakan ringan botol minum elegan di atas meja. Sorot mata kelamnya mengabsen satu persatu kehadiran di depannya. Satu persatu juga para mahasiswa membenarkan posisi duduknya menghadap wanita yang paling berbeda di kelas itu.
"Baik. Selamat pagi, semuanya. Saya Suzy Bae, mulai hari ini hingga satu semester ke depan, saya akan menggantikan Mr. Peter yang tengah melakukan penelitian di Havana. Salam kenal semuanya." Suaranya terdengar tenang. Akhir kata, ia merobekan senyum tipisnya, berkebalikan dengan sorotnya yang tak berubah.
YOU ARE READING
ONE:DITION
FanfictionOneshot story of all male characters I like with Suzy as the female one. It may be inspired by songs/ its lyrics. It also contains crackpairs😉